- MotoGP Valencia 2022 tersaji dengan penuh drama dan kejutan.
- Seri ini dihiasi pembalap-pembalap yang gagal finis, insiden antar-rider, dan performa mengejutkan dari beberapa penunggang kuda besi.
- Skor Indonesia merangkum 7 cerita yang menghiasi MotoGP Valencia 2022.
SKOR.id - Crash, insiden antar-pembalap, hingga kejutan juara menghiasi MotoGP Valencia 2022, Minggu (6/11/2022).
MotoGP Valencia 2022 menutup rangkaian balapan musim 2022. Tensi tinggi di lintasan pun disuguhkan pada para penggemar.
Jika diringkas, balapan ini memiliki dua cerita besar: Alex Rins menduduki podium tertinggi, serta Francesco Bagnaia pun keluar sebagai juara dunia setelah mengungguli Fabio Quartararo.
Namun, Skor Indonesia melihat 7 cerita menarik yang juga menjadi bagian dari drama balapan di Sirkuit Ricardo Tomo kali ini.
Skor.id merangkum 7 cerita yang menghiasi MotoGP 2022, dari drama persaingan hingga kisah haru dalam balapan.
1. Alex Rins Rebut Posisi Terdepan
Jika ditanya mengenai siapa pemilik start terbaik di MotoGP 2022, jawabannya adalah pembalap Suzuki, Alex Rins.
Rins yang memulai balapan dari posisi kelima langsung merangsek ke posisi terdepan saat awal balapan berlangsung.
Rins mengasapi Jorge Martin, Marc Marquez, dan Jack Miller yang memulai balapan dari barisan paling depan.
2. Fairing Francesco Bagnaia lepas
Tensi persaingan antara Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo langsung terasa di lap sejak MotoGP Valencia dimulai.
Bagnaia dan Quartararo bahkan sempat bersentuhan saat saling menyalip satu sama lain.
Kontak ini tidak menyebabkan insiden kecelakaan, hanya winglet kanan motor Bagnaia lepas dan terbang ke sisi lintasan.
3. Aleix Espargaro gagal finis
Sosok Aleix Espargaro muncul sebagai "pahlawan warga" di MotoGP 2022. Hanya saja, nasibnya di balapan pamungkas musim ini berlangsung antiklimaks.
Motor Aleix mengalami masalah teknis dan membuat sang pembalap menghentikan balapan lebih cepat.
Akibatnya, posisi ketiga di klasemen pembalap sementara harus digeser Enea Bastianini.
4. Marc Marquez jatuh
Marc Marquez mendapatkan posisi start yang menguntungkan di MotoGP Valencia 2022.
Memulai balapan dari posisi kedua, Marquez tampil apik pada awal balapan. Hanya saja, sang pembalap terjatuh di tikungan kedelapan saat race menyisakan 17 lap.
Jatuhnya Marquez membuat Repsol Honda tak mendapatkan poin sama sekali, mengingat Pol Espargaro juga mengalami crash pada balapan kali ini.
5. Kejutan dari KTM
Tim yang tampil kuat di MotoGP Valencia 2022 adalah KTM. Duo pembalapnya, Brad Binder dan Miguel Oliveira, raih poin maksimal di Sirkuit Ricardo Tomo.
Brad Binder finis kedua pada balapan ini, diikuti Miguel Oliveira yang menyelesaikan balapan pada posisi kelima.
Brad Binder menjadi pembalap yang paling ajaib pada balapan ini. Binder menjadi pembalap satu-satunya yang melakukan overtake kepada Francesco Bagnaia dan Fabio Quartararo pada race kali ini.
6. Perpisahan Manis Suzuki
Suzuki menutup musim 2022, sekaligus musim terakhirnya di MotoGP, dengan podium tertinggi.
Podium ini dipersembahkan oleh Alex Rins yang berhasil tampil konsisten sepanjang 27 lap MotoGP Valencia.
Suzuki mencatatkan total 225 poin pada musim ini, dengan dua kali duduk di podium tertinggi dan dua podium lain di posisi kedua dan ketiga.
7. Juara baru MotoGP
Francesco Bagnaia hanya finis kesembilan di balapan pamungkas musim ini, MotoGP Valencia 2022.
Bukan sebuah prestasi bagi sang pembalap, karena catatan tersebut menunjukkan bahwa rider Ducati ini turun satu posisi dari start-nya.
Namun, posisi tersebut sudah cukup membawa Bagnaia juara, mengasapi Fabio Quartararo yang finis di posisi keempat.
Bagnaia mengumpulkan total 265 poin, unggul dari Fabio Quartararo yang hanya mengumpulkan 248 poin.
Berita MotoGP lainnya:
Hasil MotoGP Valencia 2022: Alex Rins Menang, Francesco Bagnaia Juara Dunia
Francesco Bagnaia Juara Dunia MotoGP 2022, Ducati Akhiri Paceklik 15 Tahun
Klasemen Akhir MotoGP 2022: Francesco Bagnaia Juara, Ducati Sabet Triple Crown