- Panitia Formula E Jakarta terus berbenah jelang menggelar balapan awal Juni mendatang.
- Sirkuit anyar telah dibangun di Ancol dan direncanakan rampung pada akhir bulan.
- Proses pembangunan sirkuit Formula E Jakarta juga diklaim menjadi yang tercepat di dunia.
SKOR.id - Formula E Jakarta sudah di depan mata. Organizing Committee Jakarta ePrix 2022 pun terus bekerja keras agar Sirkuit Internasional Jakarta E-Prix selesai tepat waktu.
Jika tak ada halangan, sirkuit jalanan sepanjang 2,4 kilometer ini akan rampung di akhir bulan ini.
Hal tersebut disampaikan oleh VP Infrastructure & General Affairs OC Jakarta E-Prix 2022, Irawan Sucahyono.
Ia mengatakan bahwa lintasan sudah masuk tahap penyelesaian akhir yang meliputi pemasangan grandstand di beberapa titik, dinding lintasan, serta stand VIP-VVIP.
"Total pengerjaan sirkuit kami mulai pertengahan Februari, sudah sekitar empat bulanan sampai di titik ini," ujar Irawan dalam konpers dan peninjauan lintasan, Kamis (19/5/2022).
"Seperti yang sudah saya bilang, ini temporary circuit, jadi ada berbagai tahapan. Kalau treknya sudah seratus persen yang fasilitas non-trek juga sama."
"Nah ini tinggal pemasangan infrakstruktur saja, grandstand, beton pembatas (wall barrier), paddock, dan lainnya. Itu masih punya waktu sampai akhir bulan."
"Kalau dikira-kira, ini sudah 60-70 persenan lah. Kalau grandstand itu ada enam blok," tuturnya menambahkan.
Lihat postingan ini di Instagram
Selain itu, ada fakta menarik di balik pembangunan Sirkuit Internasional Jakarta ePrix ini.
Diakui Irawan, proses pembangunan lintasan searah jarum jam ini merupakan yang tercepat di antara sirkuit-sirkuit Formula E lainnya.
"Ini adalah rekor proses pembangunan sirkuit kejuaraan dunia tercepat di dunia, di mana kami mulai di pertengahan Februari dan selesai di April," ujar Irawan.
"Ini tentunya bukan pekerjaan sendiri tetapi hasil kerja sama dari berbagai pihak," tuturnya.
Menurut pantauan Motorsport.com Indonesia, memang Sirkuit Internasional Jakarta E-Prix sudah mulai memasuki tahapan finishing touch. Proses pengaspalan lintasan juga sudah rampung.
Dari enam blok grandstand yang dipersiapkan oleh penyelenggara, dua di antaranya sudah terpasang. Stand di dekat Mall ABC Ancol serta di titik lainnya juga tengah dipersiapkan.
Para pembalap Formula E juga kabarnya sudah menguji coba lintasan via simulator, mengingat mereka memang belum tiba di Jakarta usai melakoni dua balapan di Berlin, Jerman, 14 dan 15 Mei lalu.
Artikel ini telah tayang di Motorsport Indonesia dengan judul "Sirkuit Jakarta E-Prix Dipastikan Rampung Sebelum Balapan".
Berita Formula E lainnya:
Tiket Formula E Jakarta telah Dijual, Ini Benefit Setiap Kategori
Formula E Jakarta 2022 Jadi Momen Kampanye Energi Terbarukan dari Bidang Olahraga
Sirkuit Formula E Jakarta Disebut Lebih Kompetitif Ketimbang Negara Lain