- Ada lima tempat yang jadi kandidat gelaran Formula E Jakarta atau Jakarta ePrix pada musim depan.
- Kelimanya adalah Jl. Sudirman, JIS, Sekitaran Istora Senayan, JIEXPO, dan Ancol.
- Lima kandidat venue Jakarta ePrix tersebut nantinya akan dipilih Presiden Joko Widodo.
SKOR.id - Jakarta dipastikan menjadi salah satu tuan rumah Formula E 2021-2022, tepatnya untuk seri kesembilan yang dijadwalkan bergulir pada 4 Juni 2022.
FEO Formula E, Alberto Longo, saat ini sedang berada di Indonesia untuk meninjau kandidat lokasi yang bakal digunakan untuk menggelar Formula E Jakarta atau Jakarta ePrix.
Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia, Bambang Soesatyo, mengatakan ada lima lokasi yang menjadi kandidat diadakannya Jakarta ePrix.
Lima lokasi itu adalah kawasan Jakarta International Stadium (JIS), Sunter, Sekitaran Istora Senayan Gelora Bung Karno (GBK), JIEXPO Kemayoran, Jl. Sudirman, dan Ancol.
Namun peluang untuk menggelar balapan di sekitaran Istora Senayan sudah tertutup. Bambang Soesatyo mengatakan bahwa kawasan GBK juga terlarang seperti halnya Monas.
"Sudah dipastikan ada dua kawasan yang dilarang, yaitu Monas dan GBK. Sedangkan kawasan lainnya boleh, tak ada masalah," ucapnya dalam konpers pada Rabu (24/11/2021).
Sementara itu, Alberto Longo mengatakan bahwa kelima tempat ini akan tertulis dalam proposal yang diajukan Formula E kepada Presiden Republik Indonesia (RI), Joko Widodo.
Nantinya, Presiden Jokowi-lah yang bajal memilih lokasi tempat digelarnya Jakarta ePrix pada tahun depan.
"Nanti pengumumannya kira-kira Desember, sebelum hari raya Natal. Biar Presiden Indonesia yang memilih tempatnya," ujarnya.
"Yang jelas, kami akan segera melakukan studi kelayakan terlebih dahulu terhadap lima calon tempat ini."
Jakarta ePrix seharusnya digelar pada 2020 hingga 2024. Pemeprov DKI Jakarta memiliki kontrak lima tahun dengan Formula E.
Sayang, pandemi Covid-19 membuat gelaran Jakarta ePrix pada 2020 dan 2021 akhirnya batal terlaksana.
View this post on Instagram
Berita Balap Lainnya:
Instruksi Gubernur DKI, Formula E Jakarta Mesti Terlaksana pada 2022
Rekan Setim Turun di Formula E, Sean Gelael Sendirian Uji Coba Mobil JOTA