- Persaingan Max Verstappen dan Lewis Hamilton tak hanya berada di lintasan, namun juga di slip gaji.
- Kedua pembalap ini disebut menjadi dua pembalap dengan gaji tertinggi F1 2021.
- Skor Indonesia merangkum gaji para pembalap F1 2021 dari yang terbesar hingga terkecil.
SKOR.id - Meski tak semuanya mengumumkan nilai kontrak mereka di publik, namun gaji para pembalap F1 menjadi salah satu yang menarik untuk diulik.
Situs-situs seperti The Independent hingga Give Me Sport kerap kali membuat laporan khusus mengenai gaji ini setiap musimnya, termasuk pada F1 2021.
Pada musim ini, persaingan soal gaji dan di lintasan tampak cukup ketat, diisi oleh Max Verstappen (Red Bull Racing) dan Lewis Hamilton (Mercedes AMG).
Kedua pembalap digaji lebih dari Rp300 miliar, tertinggi di antara lainnya. Verstappen digaji 18 juta poundsterling (Rp301 miliar), sedangkan Hamilton digaji 22 juta euro (Rp368 miliar).
Sedangkan gaji terkecil didapatkan oleh para pembalap-pembalap debutan yang baru masuk musim ini.
Ada Yuki Tsunoda dengan 364.900 poundsterling (Rp7,1 miliar). Sang pembalap menjadi sosok dengan gaji terenda musim ini.
Pembatasan gaji pembalap F1
Angka tersebut memang tidak terkonfirmasi secara resmi. Namun, isu tingginya gaji pembalap F1 ini sudah banyak menjadi sorotan.
Sehingga, sejak musim F1 2020, adaptasi financial fair play juga kemungkinan akan diterapkan di Formula 1.
Laporan Racefans menyebut, batas gaji pembalap F1 akan berada di kisaran 30 juta dolas AS atau tidak lebih dari Rp426 miliar.
Menurut laporan di atas, Max Verstappen dan Lewis Hamilton memang belum melewati besaran gaji tersebut.
Namun, pembatasan ini tetap diperlukan agar ada kepastian tertentu atas besaran gaji.
Seperti yang dikabarkan sebelumnya, Lewis Hamilton sempat menarik ulur kontraknya dengan Mercedes. Alasan di balik kasus ini kabarnya masih terkait dengan besaran gaji juara dunia tujuh kali ini.
Daftar gaji pembalap F1 2021:
1. Lewis Hamilton (Mercedes) - 22 juta pounds
2. Max Verstappen (Red Bull) - 18m juta pounds
3. Fernando Alonso (Alpine) - 15 juta pounds
=4. Sebastian Vettel (Aston Martin) - 11 juta pounds
=4. Daniel Ricciardo (McLaren) - 11 juta pounds
6. Charles Leclerc (Ferrari) - 9 juta pounds
=7. Valtteri Bottas (Mercedes) - 7 juta pounds
=7. Carlos Sainz (Ferrari) - 7 juta pounds
=7. Lance Stroll (Aston Martin) - 7 juta pounds
=7. Kimi Raikkonen (Alfa Romeo) - 7 juta pounds
11. Sergio Perez (Red Bull) - 6 juta pounds
= 12. Lando Norris (McLaren) - 4 juta pounds
= 12. Esteban Ocon (Alpine) - 4 juta pounds
= 12. Pierre Gasly (Alpha Tauri) - 4 juta pounds
= 15. Antonio Giovinazzi (Alfa Romeo) - 730,800 pounds
= 15. Mick Schumacher (Haas) - 730,800 pounds
= 15. Nikita Mazepin (Haas) - 730,800 pounds
= 15. Nicholas Latifi (Williams) - 730,800 pounds
= 15. George Russell (Williams) - 730,800 pounds
20. Yuki Tsunoda (AlphaTauri) - 364.900 pounds
Asapi Marc Marquez, Pecco Bagnaia Jadi Pembalap Italia Pertama yang Menang di MotoGP Aragon https://t.co/a1qSnPQfXk— SKOR.id (@skorindonesia) September 12, 2021
Berita Formula 1 Lainnya:
Berpisah Usai F1 2021, Lewis Hamilton Beri Pesan Menyentuh untuk Valtteri Bottas
Daftar Rekan Setim Lewis Hamilton di F1, Fernando Alonso dan Nico Rosberg Jadi Partner Paling Panas