- Luca Marini (Esponsorama Avintia) ingin sang kakak, Valentino Rossi, jadi mentornya pada MotoGP 2022.
- Keputusan pensiun yang diambil Valentino Rossi usai MotoGP 2021 mengejutkan Luca Marini.
- Luca Marini menganggap lintasan MotoGP akan aneh tanpa kehadiran Valentino Rossi.
SKOR.id - Keputusan pensiun yang diambil Valentino Rossi usai MotoGP 2021 mengejutkan sang adik, Luca Marini.
Jelang balapan di Red Bull Ring, Austria, Kamis (5/8/2021) malam, Valentino Rossi mengumumkan rencana pensiun usai MotoGP 2021.
Luca Marini, pembalap Esponsorama Avintia, mengaku terkejut dengan keputusan sang kakak jelang GP Styria 2021 tersebut.
Hi Skorer, jangan lupa untuk segera download app Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa meraih banyak hadiah menarik.
"Valentino (Rossi) tak mengatakan apa-apa. Tapi, mungkin itu yang diharapkan dari konferensi pers yang terkesan tiba-tiba," kata Luca Marini.
Meski begitu, Valentino Rossi lah yang paling berhak menentukan soal karier dan hidupnya. Tak ada yang bisa mengganggu gugat.
"Salah jika memaksanya tetap balapan karena ia yang tahu bagaimana situasi hatinya. Jadi, ia tahu harapan untuk masa depannya."
"Mendengarkan pernyataannya (soal keinginan pensiun usai MotoGP 2021), terus terang saya sedikit terkejut," Luca Marini menuturkan.
"Dia mewakili salah satu tokoh paling ikonik yang pernah ada dalam balap motor dan akan tetap sama di masa depan. Akan sangat berbeda melihatnya tak di MotoGP."
Sebagai pembalap muda yang punya mimpi besar untuk berprestasi di MotoGP, Luca Marini sangat berharap kehadiran sang kakak di lintasan.
Setidaknya, Luca Marini berharap The Doctor tetap hadir di paddock sebagai mentornya setelah benar-benar pensiun usai MotoGP 2021.
"Saya tidak menyangkal bahwa saya ingin balapan bersamanya untuk menambahkan sentuhan romansa," ujar Luca Marini.
"Apapun keputusannya, yang penting Vale senang. Musim depan, saya berharap ia kembali ke paddock dan mendukung saya. Itu akan luar biasa."
Perjalanan kakak-adik ini di MotoGP 2021 memang tak berjalan baik. Luca Marini yang berstatus debutan, masih kesulitan beradaptasi.
Pun dengan Valentino Rossi yang kesulitan hingga paruh pertama. Pembalap 42 tahun itu terdampar di peringkat ke-19 klasemen dengan 17 poin.
Sedangkan untuk Luca Marini, yang memperkuat Esponsorama Avintia pada MotoGP 2021, berada di urutan ke-20 dengan koleksi 14 poin.
Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, LinkedIn, TikTok, dan Helo.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita MotoGP Lainnya:
Legenda MotoGP Lega Rekornya Tak Dipecahkan Valentino Rossi
Marc Marquez Buka Suara Soal Keputusan Valentino Rossi Pensiun