- Pembalap Pertamina Mandalika SAG, Bo Bendsneyder dan Thomas Luthi, tampil kurang memuaskan pada kualifikasi Moto2 Doha 2021.
- Bo Bendsneyder dan Thomas Luthi terlempar dari 10 besar pada kualifikasi Moto2 Doha 2021.
- Lap terbaik pada kualifikasi Moto2 Doha diraih Sam Lowes dari Elf Marc VDS Racing Team.
SKOR.id - Para pembalap Pertamina Mandalika SAG, tampil kurang memuaskan pada kualifikasi Moto2 Doha 2021.
Bo Bendsneyder dan Thomas Luthi terlempar dari posisi 10 besar pada kualifikasi Moto2 Doha di Sirkuit Losail, Qatar.
Dalam sesi yang berlangsung Sabtu (3/4/2022) malam itu, Bendsneyder sempat berada di posisi kedua pada Q1.
Sayang, dirinya kemudian terlempar ke posisi 15 usai mengemas catatan waktu 2 menit 0,077 detik.
Hasil ini jauh berbeda dengan Moto2 Qatar, pekan lalu, di mana Bendsneyder start dari posisi ketiga.
Terlepas dari itu, apa yang diraih pembalap asal Belanda itu membuktikan inkonsistensi tim di trek.
Pasalnya, hasil kurang bagus juga diraih Thomas Luthi yang akan memulai lomba dari posisi ke-21.
Sedangkan pencapaian terbaik pada kualifikasi Moto2 Doha 2021 diraih Sam Lowes (Elf Marc VDS Racing Team).
Dengan catatan waktu lap 1 menit 59,055 detik, Sam Lowes keluar menjadi pembalap tercepat pada kualifikasi.
Adapun posisi kedua dan ketiga, masing-masing ditempati pembalap Red Bull KTM, Remy Gardner, dan SKY Racing Team VR46, Marco Bezzecchi.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Eksklusif - Belajar Mengenal Dasar-dasar Catur Bersama WGM Irene Sukandar. https://t.co/Mcqd2tBmuD— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 3, 2021
Berita Moto2 Lainnya:
Pembalap Federal Oil Gresini Makin Percaya diri Jelang Moto2 Doha 2021
Indonesian Racing Terharu atas Podium Perdana di Moto2 Qatar 2021