- Tangan kanan Valentino Rossi, Uccio Salucci, membocorkan perkembangan rencana mengorbitkan tim balap di MotoGP.
- Kemungkinan tim Valentino Rossi mengaspal di MotoGP 2022 mencapai 99,99 persen.
- Uccio Salucci menyebut belum ada gambaran soal brand mana yang akan jadi sarana VR46 masuk ke kelas tertinggi.
SKOR.id - Uccio Salucci, sahabat Valentino Rossi, membeberkan perkembangan terkini soal rencana menurunkan tim di bawah bendera Sky Racing Team VR46 di kelas MotoGP.
Tangan kanan The Doctor itu mengatakan bahwa mereka sangat serius ingin menggenapi tim balap di seluruh kelas setelah Moto3 dan Moto2.
Dalam wawancara dengan Sky Sports 24 dan dilansir Speedweek.com, Uccio mengatakan peluang VR46 mengaspal di MotoGP 2022 hampir 100 persen.
"Kami sangat serius akan hal ini dan telah memikirkannya sejak tahun lalu karena para pembalap didikan kami (Akademi VR46) berkembang."
"Saya tak menyangka mereka berkembang secepat ini. Menurut saya, sudah saatnya mereka didukung (ke MotoGP). Sekarang adalah waktu yang tepat ciptakan tim MotoGP."
Akan tetapi, Uccio menyadari, ada banyak aspek yang harus mereka siapkan untuk membentuk sebuah tim baru di kelas primer, MotoGP.
Berkaca dari Sky Racing VR46 di kelas Moto3 dan Moto2, sebuah tim balap tidak hanya mencari pembalap tetapi juga mengurus berbagai administrasi.
Dan, Uccio yakin bahwa sebelum pertengahan musim 2021, keputusan soal tim balap milik Valentino Rossi di MotoGP akan diumumkan.
"Ini adalah perjalanan panjang dari sebuah langkah penting di berbagai aspek, termasuk finansial. Anda harus mengumpulkan uang yang banyak bertahun-tahun."
"Selain itu, dalam hal struktur tim, kami memang memiliki tim di kelas Moto3 dan Moto2. Tapi, untuk (turun di) MotoGP tentu akan berbeda lagi."
"Bulan-bulan ke depan amat krusial bagi kami. Jadi, kami harus membuat keputusan sekitar bulan Mei (2021)," Uccio menuturkan.
Ketika disinggung brand mana yang akan digunakan tim Rossi di MotoGP, Uccio mengaku belum ada pembicaraan tentang hal tersebut.
"Kami belum tahu mau pakai motor apa, belum ada gambaran. Tapi, saya yakin Anda semua tahu ke mana hati kami mengarah (Yamaha). Kami akan melihat opsi lain."
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Rahasia Kekuatan Lee/Wang hingga Tak Terkalahkan Selama Tur Asia 2021 https://t.co/jSwPfCptRR— SKOR Indonesia (@skorindonesia) February 4, 2021
Berita MotoGP Lainnya:
CEO Dorna Sports Ungkap Peluang Sky Racing VR46 Team ke MotoGP