- Sesi FP1 GP Sakhir 2020 menjadi kesempatan perdana untuk pembalap F1 menjajal layout outer track Sirkuit Sakhir, Bahrain.
- Lintasan outer track Sirkuit Sakhir yang memiliki panjang 3,543 Km memungkinkan pembalap menuntaskan satu lap di bawah satu menit.
- George Russell yang menggantikan posisi Lewis Hamilton di Mercedes-AMG Petronas menjadi pembalap tercepat dalam sesi itu.
SKOR.id - Sesi latihan bebas pertama (FP1) Formula 1 (F1) GP Sakhir 2020 baru saja berakhir digelar di Sirkuit Sakhir, Bahrain, pada Jumat (4/12/2020).
Para pembalap memanfaatkan betul kesempatan mereka mengaspal di lintasan terluar alias outer track Sirkuit Sakhir yang baru pertama kali digunakan untuk balapan F1.
Panjang lintasan outer track Sirkuit Sakhir yang "hanya" 3,543 Km memungkinkan pembalap menuntaskan satu lap dengan waktu di bawah satu menit.
Alhasil, para pembalap bisa menjalani banyak putaran dalam FP1 F1 GP Sakhir 2020 yang berlangsung selama 90 menit.
Lap tercepat outer track Sirkuit Sakhir sejauh ini dibukukan oleh George Russell dengan catatan waktu terbaik 54,546 detik dari total 49 lap yang dilakoninya sepanjang FP1.
Penampilan gemilang George Russell itu tidak diraih dengan mobil FW43 milik Williams Racing melainkan menggunakan mobil W11 milik Mercedes-AMG Petronas.
Ya, George Russell turun di GP Sakhir 2020 sebagai pembalap Mercedes-AMG Petronas untuk menggantikan posisi Lewis Hamilton yang terinfeksi Covid-19.
Hasil ini jelas menjadi pencapaian impresif bagi pembalap asal Inggris tersebut yang lebih banyak berkutat di papan tengah ke bawah bersama Williams Racing sepanjang F1 2020.
TOP 10 - END OF FP1
RUS
VER
ALB
BOT
KVY
GAS
OCO
VET
RIC
LEC#SakhirGP ???????? #F1 pic.twitter.com/7VDtRE7xEf— Formula 1 (@F1) December 4, 2020
Sementara itu, pembalap tercepat kedua dan ketiga pada FP1 GP Sakhir 2020 berhasil ditempati oleh duo Red Bull Racing, Max Verstappen dan ALexander Albon.
Catatan waktu terbaik Max Verstappen dalam sesi itu lebih lambat 0,176 detik dari George Russell, sedangkan Alexander ALbon terpaut 0,265 detik.
Sedangkan peringkat keempat pada sesi kali ini menjadi milik pembalap Mercedes-AMG Petronas lainnya, Valtteri Bottas.
Ini menjadi peringatan tersendiri bagi Valtteri Bottas karena kalah bersaing dengan George Russell yang notabene berstatus "pendatang baru" di timnya.
Berikut hasil lengkap sesi FP1 F1 GP Sakhir 2020:
SKORStats
Setelah ini, para pembalap bakal kembali turun ke lintasan untuk mengikuti sesi FP2 yang akan mulai digelar pada Sabtu (5/12/2020) pukul 00.30 WIB.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita F1 Lainnya:
Jadwal F1 GP Sakhir 2020 Akhir Pekan Ini
Geng Kuartet Twitch F1 Pasang Taruhan atas Debut George Russell dengan Mobil Mercedes di GP Sakhir