- MotoGP resmi mengumumkan penundaan GP Prancis 2020 pada Kamis (2/4/2020).
- Penundaan dilakukan otoritas MotoGP, lagi-lagi untuk mengindari potensi persebaran virus corona (Covid-19).
- Penundaan balapan di Sirkuit Bugatti, Le Mans, Prancis, itu mendapat tanggapan dari salah satu pembalap tuan rumah, Fabio Quartararo.
SKOR.id - Satu lagi seri MotoGP 2020 yang terdampak efek persebaran virus corona (Covid-19). Kali ini, giliran GP Prancis yang harus merombak jadwal balap mereka.
GP Prancis sebelumnya diplot menjadi tuan rumah pengganti seri perdana kelas utama MotoGP 2020. Balapan dijadwalkan bergulir di Sirkuit Bugatti, Le Mans pada 17 Mei nanti.
Hal itu dapat terjadi lantaran sejumlah seri awal MotoGP 2020 menunda agenda masing-masing dengan pertimbangan menghindari potensi persebaran virus Covid-19.
Akan tetapi, seri perdana MotoGP 2020 harus kembali tertunda setelah GP Prancis harus mengalami hal serupa.
Kepastian itu didapat lewat pernyataan resmi dari otoritas MotoGP, yakni FIM, IRTA, dan Dorna Sports, yang dirilis pada Selasa (2/4/2020).
Baca Juga: MotoGP Ditunda, Dua Pembalap Veteran Berkesempatan Isi Baterai
Ketiga otoritas MotoGP tersebut juga belum bisa menentukan jadwal pengganti untuk GP Prancis 2020. Hal ini serupa dengan yang dialami GP Spanyol 2020.
Setelah resmi ditunda, GP Spanyol 2020 yang semula akan berlangsung pada 3 Mei 2020 di Sirkuit Jerez hingga saat ini belum mendapat jadwal pengganti.
Due to the coronavirus outbreak, the #FrenchGP ???????? has been postponed
Full details in the article below https://t.co/vQa2kjBaj4— MotoGP™ (@MotoGP) April 2, 2020
Penundaan GP Prancis 2020 itu pun sudah direspons oleh salah satu pembalap tuan rumah yang tampil di kelas utama, Fabio Quartararo.
Lewat sebuah cuitan, Fabio Quartararo tampak sedih lantaran balapan di kampung halamannya itu harus tertunda.
"GP Prancis telah ditunda. Saya sangat berharap bisa bertemu kalian pada balapan selanjutnya," cuit Fabio Quartararo.
"Terima kasih saya ucapkan untuk semua fan atas dukungannya. Tetap tinggal di rumah," pembalap Petronas Yamaha SRT itu menambahkan.
Le Grand Prix de France sera reporté J’espère vraiment tous vous voir à la prochaine date. Merci à tous les supporters et fans pour votre support. Restez bien chez vous ???????? pic.twitter.com/MKYDBHoD2o— Fabio Quartararo (@FabioQ20) April 2, 2020
Fabio Quartararo bukan satu-satunya pembalap Prancis yang saat ini mentas di kelas utama MotoGP 2020. Negeri Mode juga memiliki Johann Zarco yang memperkuat Reale Avintia.
Akan tetapi, Johann Zarco belum berbagi respons kepada publik terkait penundaan GP Prancis 2020.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Buka Kemungkinan Kembali ke Lintasan MotoGP
Dengan ditundanya GP Prancis 2020, kini seri perdana MotoGP 2020 diproyeksi bakal digelar di Italia.
Menurut rencana, GP Italia bakal diselenggarakan di Sirkuit Mugello pada 29-31 Mei 2020.
Meski demikian, belum ada satu pun pihak yang dapat memastikan apakah Italia sanggup menggelar agenda itu sesuai dengan jadwal.