- Serena Williams mengaku kecewa dengan hasil di pertandingan terakhirnya sebelum pensiun.
- Dia menginginkan gelar juara US Open 2022 sebagai kado pensiun di rumah sendiri.
- Serena Williams menegaskan keengganan untuk comeback dan kembali mengikuti tur.
SKOR.id - Mantan ratu tenis Serena Williams akhirnya buka suara mengenai kekecewaannya atas hasil turnamen terakhir sebelum memutuskan pensiun.
Pemilik 23 gelar grand slam tersebut mengucapkan perpisahan setelah kalah di babak ketiga US Open 2022.
Kala itu Williams menyerah 5-7, 7-6 (7-4), 1-6 dari Ajla Tomljanovic (Australia) dalam pertandingan berdurasi lebih dari tiga jam di Arthur Ashe Stadium, New York.
Kekalahan tersebut menjadi akhir dari perjalanan 27 tahun karier Williams sebagai petenis putri profesional.
Baru-baru ini Williams mengaku sangat kecewa dengan hasil pertandingan pamungkasnya tersebut dalam wawancara bersama CBC Morning, yang dilansir Express.co.uk.
Wanita 41 tahun tersebut tak segan menyebut bahwa pertandingan terakhirnya di US Open 2022 sangat menyakitkan.
Williams merasa sangat tidak bahagia sehari setelah kekalahannya dari Tomljanovic di hadapan pendukung sendiri.
Hasil tersebut, menurut Williams, tidak sesuai dengan ekspektasinya untuk pensiun dengan gelar grand slam ke-24 menyamai rekor Margaret Court di rumah sendiri.
"Saya sebenarnya sangat tidak bahagia dengan hasil pertandingan tersebut," ujar tunggal putri tersukses di era Open tersebut.
"Saya tampil di sana untuk terus maju dan menang, kurang lebih seperti itulah (pemikiran selama ini). Saya tidak percaya bahwa saya melepaskannya begitu saja (kalah)."
Walaupun demikian, Williams tetap menyebut US Open 2022 sebagai momen dan kenangan luar biasa yang tidak seperti sebuah perpisahan.
View this post on Instagram
Hingga saat ini pun Williams tetap berlatih tenis di lapangan pribadinya seperti masih berstatus sebagai pemain profesional.
Hal tersebut menimbulkan rumor bahwa Williams siap kembali ke turnamen dan bangkit dari masa pensiun.
Namun, secara tegas, ibu satu anak tersebut mengaku enggan comeback dan kembali menjalani rutinitas tur tenis seperti sebelumnya.
"Saya merasa lega ketika melihat lapangan tenis. Saya merasa bahagia karena tidak harus latihan dua jam sehari (seperti saat masih menjadi atlet)," tutur Williams.
"Hanya saja, ketika melihat foto-foto lawas dan berbagai kejuaraan di masa lalu rasanya masih sakit."
"Rasanya sudah berbeda. Saya sudah memberikan segalanya untuk tenis. Kini saatnya saya memberikan semua dalam hidup saya untuk hal lain."
Berita Serena Williams Lainnya:
Eks Pelatih Bicara soal Kemungkinan Serena Williams Comeback
Serena Williams Tidak Pensiun, Isyaratkan Comeback Mengejutkan
US Open 2022: Kalah di Babak Ketiga, Serena Williams Beri Salam Perpisahan