- Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi berhasil menjadi juara BWF World Tour Finals 2022 pada Minggu (11/12/2022).
- Trofi BWF World Tour Finals 2022 menjadi bekal Liu/Ou menyambut musim depan.
- Sebagai ganda putra baru, Liu/Ou menyadari masih harus meningkatkan kemampuan berbagai aspek.
SKOR.id - Gelar juara BWF World Tour Finals 2022 menjadi bekal Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi menyambut musim depan.
Minggu (11/12/2022), ganda putra Cina tersebut mengalahkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia) di final BWF World Tour Finals 2022 dengan skor 21-17 19-21 21-12 di Bangkok, Thailand.
Di gim kedua, Liu/Ou mengaku sempat kehilangan pola permainan di gim kedua sebelum akhirnya bangkit di gim penentuan.
"Kami sangat senang untuk menjuarai kejuraan (BWF World Tour Finals 2022). Karena ini adalah tujuan kami," kata Liu dilansir dari BWF Badminton.
"Kami sangat berterima kasih kepada para penggemar karena selalu mendukung kami. Ini adalah akhir yang bagus bagi kami tahun ini."
"Di gim kedua kami telah memimpin tetapi membuat banyak kesalahan. Kami pun segera beradaptasi lagi. Kemudian di gim ketiga kami fokus untuk menang," ucap Ou menimpali.
BWF World Tour Finals 2022 menjadi gelar penutup musim pertama bagi Liu/Ou yang baru dipasangkan pada awal tahun ini.
Ganda putra peringkat ke-11 dunia tersebut menjadikan gelar BWF World Tour Finals 2022 sebagai bekal menyambut tahun depan.
"Ini akan menjadi bekal yang sangat bagus bagi kami di tahun 2023. Rasanya kerja keras kami telah terbayarkan," ujar Liu menjelaskan.
Sebagai pasangan baru, Ou mengaku masih harus meningkatkan kapasitas di berbagai sektor untuk bersaing di level elite dunia.
"Ini adalah tahun pertama kami berpasangan. Kami terus bermain lebih baik di pertengahan tahun ini. Kami masih banyak yang harus dikembangkan," ucap Ou.
Baca Juga Berita Olahraga Lainnya:
BWF World Tour Finals 2022: Runner Up Lagi, Ahsan/Hendra Cukup Puas dengan Hasil Musim Ini
Skor 5: Fakta BWF World Tour Finals 2022, Musim Terbaik 3 Kampiun