- Jonatan Christie menang 16-21, 22-20, 21-10 atas Loh Kean Yew (Singapura) pada laga lanjutan BWF World Tour Finals 2022.
- Sebenarnya, Jonatan Christie nyaris kalah saat tertinggal 18-20 dari Loh Kean Yew pada gim kedua sehingga mengancam peluangnya lolos ke semifinal.
- Hasil ini membuat perebutan dua tiket semifinal nomor tunggal putra dari Grup B masih terbuka dengan melibatkan empat kontestan yang ada.
SKOR.id - Jonatan Christie menjalani laga kedua babak penyisihan Grup B nomor tunggal putra BWF World Tour Finals 2022 dengan bersua Loh Kean Yew (Singapura) pada Kamis (8/12/2022).
Duel antara dua tunggal putra top 5 dunia itu berjalan relatif berimbang. Loh Kean Yew menguasai gim pertama sedangkan Jonatan Christie memberi perlawanan alot untuk merebut gim kedua.
Kemenangan pada gim kedua jadi momentum kebangkitan Jonatan Christie yang begitu dominan pada gim penentuan.
Jonatan Christie pun akhirnya meraih kemenangan dengan skor akhir 16-21, 22-20, 21-10 dalam waktu 62 menit.
Dengan hasil ini, kans Jonatan Christie untuk lolos ke semifinal masih tebuka begitu juga dengan tiga kontestan lainnya di Grup B nomor tunggal putra BWF World Tour Finals 2022.
Jalannya Pertandingan
Jonatan Christie mampu lebih dulu membuka perolehan poinnya pada game pertama. Namun, Loh Kean Yew mampu meresponsnya dengan sangat apik.
Tunggal putra Singapura itu tampil menekan dan mampu mencetak empat angka beruntun untuk unggul 8-3.
Sebuah smash silang yang jatuh di area kiri pertahanan Jojo pun membuat Kean Yew menutup interval dengan skor 11-7.
Usai jeda, Jojo sejatinya tampil lebih baik dan membuat laga berimbang. Namun, tunggal putra peringkat lima dunia itu tak kuasa menjaga konsistensinya dan cukup sering membuat kesalahan.
Pukulan Jonatan Christie yang terlalu panjang sehingga jatuh di luar area baseline pun memberi angka gratis untuk Loh Kean Yew yang akhirnya menutup gim pertama dengan skor 21-15.
Momentum pertandingan berubah pada awal gim kedua. Jojo yang sempat tertinggal 0-2 mampu mencetak enam angka beruntun untuk balik memimpin.
Akan tetapi, Kean Yew perlahan mulai kembali menemukan sentuhannya. Tunggal putra peringkat tiga dunia itu pun unggul 11-10 setelah drop shot-nya sukses mengecoh Jojo.
Selepas jeda, pertandingan kembali berjalan alot. Kedua pemain tampak saling menekan dan silih berganti memimpin perolehan angka hingga pengujung gim kedua.
Jojo sempat berada di ujung tanduk kala tertinggal 18-20. Namun, ia sekali lagi mampu membalik momentum untuk menang dengan skor 22-20 sekaligus memaksa terjadinya rubber game.
Tren positif Jojo berlanjut pada gim ketiga. Tunggal putra ranking lima dunia itu mampu unggul 5-1 memanfaatkan situasi Kean Yew yang seperti kehilangan fokus sejak akhir gim kedua.
Situasi tersebut terus dimanfaatkan Jojo untuk mengontrol permainan dan unggul 11-6 pada masa interval dan langsung diperlebar jadi 14-6 setelah bertukar sisi lapangan.
Setelah itu, Jojo praktis mampu mengendalikan permainan sementara Kean Yew makin frustrasi karena tak kunjung bisa keluar dari tekanan.
Jonatan Christie pun sukses menyudahi perlawanan Loh Kean Yew dalam waktu 62 menit usai menutup gim ketiga dengan skor 21-10.
Dengan hasil ini, peta persaingan Grup B nomor tunggal putra BWF World Tour Finals 2022 dalam memperebutkan dua tiket semifinal masih sangat terbuka.
Anthony Sinisuka Ginting yang mengantongi dua kemenangan belum aman dari kejaran Anthony Sinisuka Ginting maupun Loh Kean Yew yang sama-sama sudah satu kali menang.
Sebaliknya, Chou Tien Chen yang saat ini berada di dasar klasemen dengan catatan dua kekalahan masih punya kans untuk lolos sebagai peringkat kedua.
Berita Lainnya dari BWF World Tour Finals 2022:
Hasil BWF World Tour Finals 2022: Fajar/Rian Bekuk Ganda Putra Nomor 1 Dunia
Hasil BWF World Tour Finals 2022: Menang, Anthony Ginting Perbesar Kans ke Semifinal