- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati tidak mengalami kendala berarti dengan tampil tiga pekan beruntun di Eropa.
- Kemenangan di babak pertama Hylo Open 2022 meningkatkan motivasi Rehan/Lisa.
- Persiapan mental dan fisik menjadi kunci menghadapi babak 16 besar Hylo Open 2022.
SKOR.id - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati bersiap menghadapi babak kedua Hylo Open 2022 di Saarlandhalle Saarbrucken, Jerman pada Kamis (3/11/2022).
Rehan/Lisa adalah salah satu wakil Indonesia yang turnamen ketiga secara beruntun dalam rangkaian tur di Eropa sejak bulan Oktober kemarrin.
Ganda campuran muda itu telah bermain sejak Denmark Open, French Open, dan kini Hylo Open 2022.
Rehan mengaku bahwa kondisi fisik kami masih sangat prima untuk menghadapi lanjutan tur Eropa yang masih berjalan.
"Setelah tampil di Denmark dan Prancis, allhamdullilah fisik kami sudah lumayan balik. Di sisi lain kita juga harus disiplin mengatur pola makan, tidur, dan minum vitamin terus," kata Rehan seperti dilansir dari PB Djarum.
Pekan lalu, di French Open 2022, Rehan/Lisa tampil impresif sebelum tumbang di tangan Robin Tabeling/Selena Piek (Belanda) di partai semifinal.
Penampilan apik tersebut berlanjut di babak pertama Hylo Open 2022. Rehan/Lisa menang 21-17, 21-14 atas wakil tuan rumah Mark Lamsfuss/Isabel Lohau yang berstatus unggulan ketiga.
Rehan mengaku sangat gembira menyambut kemenangan tersebut karena mereka memiliki riwayat dua kali kalah ketika berjumpa Lamsfuss/Lohau di turnamen sebelumnya.
"Untuk yang pertama, allhamdullilah, saya merasa senang bisa menang di babak pertama di Hylo Open. Maklum, saya dan Lisa, sebelumnya sudah dua kali kalah melawan mereka," kata Rehan antusias.
"Sebelumnya kita juga sudah pernah kalah dua kali, jadi kita sudah tahu apa yang harus diwaspadai lawan. Kita tahu bagaimana bentuk permainan lawan."
Lawan Rehan/Lisa di Hylo Open 2022 selanjutnya adalah William Villeger/Anne Tran dari Prancis pada Kamis (3/11/2022).
Ini merupakan pertemuan pertama mereka di kejuaraan BWF World Tour dan menjadi penentu siapa yang akan lolos ke perempat final Hylo Open 2022.
Rehan mengaku tidak ada persiapan khusus menjelang babak kedua tetapi fisik, mental, hingga fokus menjadi perhatiannya.
"Untuk persiapan menghadapi pertandingan di babak kedua, kurang lebih sama. Kami mempersiapkan fisik dengan baik. Selain itu ingin fokusnya ditambah lagi," tutur Rehan memungkasi.
Baca Juga Berita Hylo Open 2022 Lainnya:
Hylo Open 2022: Termasuk Anthony Sinisuka Ginting, Indonesia Tambah 3 Wakil Lolos ke Babak Kedua
Hylo Open 2022: Leo/Daniel Hadapi Unggulan Pertama di Babak 16 Besar