- Cedera lutut memupus mimpi Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan ke semifinal Indonesia Open 2022.
- Tim dokter PBSI yang diwakili dr. Grace Joselini Corlesa memberikan update cedera Yeremia.
- Grace menyebut Yeremia membutuhkan terapi dan akan absen selama 3-6 bulan.
SKOR.id - Perjuangan pasangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yaccob Rambitan di Indonesia Open 2022 berakhir tragis.
Cedera yang dialami Yeremia di pengujung gim penentuan membuat langkah pasangan muda ini terhenti di babak perempat final.
PBSI langsung melangsungkan konferensi pers soal kondisi terkini Yeremia pada Sabtu (18/6/2022) hari ini.
Tim dokter, yang diwakili oleh dr. Grace Joselini Corlesa, menjelaskan penanganan yang telah dilakukan timnya untuk cedera Yeremia.
"Kemarin langsung kita evakuasi, kita tata laksana awal, langsung kita krim ke RS untuk MRI," ungkap dr. Grace dalam jumpa pers yang dihadiri redaksi Skor.id.
"Tadi pagi, kami, dokter PBSI, sepakat bahwa Yere harus menjalani terapi selama 3-6 bulan. Ada beberapa tes dan pemeriksaan lebih lanjut yang harus kami lakukan untuk bisa menentukan diagnosis."
"Sejauh ini, keputusan kami memang masih terapi dan belum belum akan melaksanakan operasi," tuturnya.
Lebih lanjut, dr. Grace menegaskan bahwa pihaknya tidak bisa memberitahukan secara detail seberapa parah cedera yang dialami Yeremia.
Menurutnya, hal tersebut merupakan rahasia antara tim dokter PBSI dengan sang atlet.
"Untuk diagnosis secara detail kami tidak bisa memberikan. Itu merupakan rahasia kami, tim dokter, dengan atlet," ujarnya.
"Sejauh ini, yang bisa dipastikan adalah bahwa Yere mengalami cedera lutut."
"Menurut diskusi yang kami lakukan, proses pemulihannya bisa memakan waktu 3-6 bulan. Itu tergantung proses penyembuhan Yere," tuturnya.
Pramudya/Yeremia sendiri dikenal sebagai pasangan ganda putra Indonesia yang tengah naik daun.
Mereka meraih gelar juara Asia 2022 usai mengalahkan pasangan Aaron Chia/Soh Wooi Yik di laga final.
Ironisnya, Chia/Soh juga merupakan pasangan yang menyudahi perjuangan Pramudya/Yeremia di Indonesia Open 2022.
Berita bulu tangkis lainnya:
Indonesia Open 2022: Rionny Mainaky Sebut Kelelahan Jadi Faktor Wakil Tuan Rumah Tak Bersisa
Komunitas Bulu Tangkis di Bandung yang Rutin Menggelar Main Bareng