- Perang saudara ganda putra terjadi pada babak kedua Indonesia Masters 2022, Kamis (9/6/2022).
- Fajar/Rian menang 16-21, 21-17, 21-13 atas Pramudya/Yeremia.
- Untuk sementara, Indonesia baru meloloskan satu wakil ke perempat final Indonesia Masters 2022.
SKOR.id - Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto memenangi derbi Merah Putih pada babak kedua Indonesia Masters 2022, Kamis (9/6/2022).
Kemenangan atas Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan di Istora, Senayan, membawa mereka ke perempat final.
Fajar/Rian memenangi rubber game yang alot kontra juniornya di pelatnas tersebut dengan skor 16-21, 21-17, 21-13 dalam waktu 68 menit.
Jalannya Pertandingan
Pramudya/Yeremia atau disebut Prayer lebih dulu unggul di awal pertandingan melawan sang senior, Fajar/Rian.
Meskipun kehilangan poin pertama, juara Badminton Asia Championships (BAC) 2022 tersebut sukses meraih enam poin beruntun dan memimpin 6-1.
Keunggulan tersebut terus Prayer jaga hingga mengakhiri gim pertama dengan skor 21-16 atas Fajar/Rian.
Di gim kedua, Pramudya/Yeremia dan Fajar/Rian bertarung sangat ketat untuk meraih poin.
Keunggulan Fajri, julukan Fajar/Rian, baru mulai terlihat ketika membalikkan keadaan daei 4-5 menjadi 7-4 dan terus menjaga keunggulan hingga interval 11-7.
Selepas interval, Prayer coba memperkecil ketinggalan tetapi Fajar/Rian mampu mempertahankan posisi dan menutup gim kedua dengan 21-17.
Fajar/Rian yang on fire sejak awal gim ketiga dengan seketika memimpin 4-0, serta memenangi reli panjang untuk mendapatkan poin keempat.
Tensi pertandingan makin tinggi saat Fajar/Rian yang membawa misi balas dendam atas dua kekalahan di Hylo Open 2021 dan BAC 2022, bermain ngotot.
Setelah menutup interval gim ketiga dengan 11-7, jawara Swiss Open 2022 tersebut terus menjaga keunggulan.
Setelah melalui reli demi reli panjang melawan Pramudya/Yeremia, Fajar/Rian akhirnya sukses menutup pertandingan dengan kemenangan 21-13.
Dengan hasil itu, untuk sementara, Fajar/Rian menjadi wakil pertama tuan rumah yang mengamankan tiket perempat final Indonesia Masters 2022.
Sebelumnya, Chico Aura Dwi Wardoyo kalah 11-21, 14-21 dari juara dunia 2021 Loh Kean Yew (Singapura).
Meilysa Trias Puspita Sari/Rachel Allessya Rose juga tak mampu mengatasi derasnya serangan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan (Cina) dan kalah 9-21, 16-21.
Arlya Nabila Thesa Munggaran/Agnia Sri Rahayu juga kalah dari wakil Cina, yakni Liu Xuan Xuan/Xia Yu Ting, dengan skor 7-21, 13-21.
Begitu juga dengan ganda putri muda, Anisanaya Kamila/Az Zahra Ditya Ramahani, yang kalah 6-21, 15-21 dari Jongkolphan Kititharakul/Rawinda Prajongjai (Thailand).
Masih ada sekitar 12 wakil Indonesia yang akan bertanding di babak 16 besar Indonesia Masters 2022 hari Kamis ini.
Berita Indonesia Masters 2022 Lainnya:
Indonesia Masters 2022: Jadi Unggulan Pertama, Viktor Axelsen Tak Punya Target Jadi Juara
Indonesia Masters 2022: Pemain Asing Gembira dengan Teriakan ''Ea Ea'' Penonton Istora