- Ganda campuran Korea Selatan, Seo Seung-jae/Chae Yu-jung, melaju ke perempat final Indonesia Masters 2022 tanpa banyak berkeringat.
- Chan Peng Soon/Cheah Yee See memutuskan walkover di babak 16 besar.
- Sebelumnya, Seo/Chae hanya bermain setengah jalan setelah Adnan/Mychelle memutuskan retired karena cedera.
SKOR.id - Kamis (9/6/2022), Seo Seung-jae/Chae Yu-jung kembali menjalani babak di Indonesia Masters 2022 tanpa banyak berkeringat.
Calon lawan Seo/Chae, yakni Chan Peng Soon/Cheah Yee See (Malaysia), memutuskan untuk mundur dari pertandingan babak 16 besar di Istora Senayan, Jakarta, pada hari ini.
Keputusan walkover tersebut tentu membawa duet ganda campuran terbaik Korea Selatan tersebut melaju ke perempat final Indonesia Masters 2022 dengan tiket cuma-cuma.
Ini bukan kali pertama, pasangan Seo/Chae tidak banyak mengeluarkan keringat di Indonesia Masters 2022.
Di hari sebelumnya, Rabu, ganda campuran peringkat ke-6 dunia tersebut hanya melakoni setengah pertandingan.
Wakil tuan rumah, Adnan Maulana/Mychelle Crhystine Bandaso, memutuskan untuk retired di tengah laga ketika kedudukan 2-6 untuk keunggulan Seo/Chae di gim pertama.
Seo/Chae hanya melakoni pertandingan selama tiga menit untuk memastikan tiket ke babak selanjutnya.
Setelah mendapatkan "tiket gratis" di ganda campuran, Seo kini akan fokus ke ganda campuran bersama dengan Kang Min-hyuk.
Duo Seo/Kang ini dijadwalkan berhadapan dengan wakil tuan rumah sekaligus peringkat ketiga dunia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Jika hanya menilik dari daftar peringkat, Seo/Kang yang masih menduduki urutan ke-75 dunia tentu berada jauh di bawah The Daddies.
Akan tetapi, Seo/Kang unggul dalam rekor pertemuan dengan 1-0 setelah menang 21-16, 17-21, 21-9 atas Ahsan/Hendra di semifinal Korea Open 2022 bulan April kemarin.
Pertandingan Seo/Kang vs Ahsan/Hendra diperkirakan berlangsung hari Kamis sore mulai pukul 17.00 WIB dan dapat disaksikan langsung di MNC TV dan iNews TV.
Sementara itu, di ganda campuran, Seo/Chae akan menunggu pemenang antara Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati (Indonesia) vs Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (Cina) sebagai calon lawan di perempat final besok Jumat.
Berita Indonesia Masters 2022 Lainnya:
Hasil Indonesia Masters 2022: Indonesia Sementara Loloskan 8 Wakil Tambahan ke Babak Kedua
Link Live Streaming Indonesia Masters 2022, Kamis (9/6/2022)