- Penyelenggara telah meliris daftar pemain yang akan tampil di Wimbledon, Jumat (3/6/2022).
- Nama petenis Naomi Osaka muncul dalam daftar entri tunggal putri.
- Sementara Williams bersaudara dan Roger Federer memilih absen.
SKOR.id - Panitia penyelenggara telah meliris daftar petenis yang akan tampil di Grand Slam Wimbledon, Jumat (3/6/2022) waktu setempat.
Nama petenis Naomi Osaka muncul dalam daftar entri tunggal putri. Sementara itu, petenis veteran, Roger Federer dan Williams bersaudara memilih absen.
Pada bulan lalu, Naomi Osaka sempat mengatakan bahwa ia "tidak 100 persen yakin" akan berpartisipasi di Wimbledon lantaran badan pengatur olahraga tenis memutuskan untuk menghapus poin peringkat turnamen.
Baik ATP maupun WTA akan meniadakan poin untuk semua pemain yang tampil di grand slam lapangan rumput tersebut.
Artinya, tidak akan ada perubahan posisi peringkat maupun jumlah poin bagi para peserta Wimbledon 2022.
Keputusan ini diambil kedua asosiasi tersebut sebagai bentuk protes terhadap panitia Wimbledon yang memilih menarik partisipasi pemain dari Rusia dan Belarusia karena invasi militer kedua negara kepada Ukraina.
Atas dasar itulah, Naomi Osaka menjadi kurang termotivasi untuk bermain di Wimbledon.
Osaka juga mengundurkan diri dari Wimbledon tahun lalu setelah mengambil cuti karena "alasan pribadi" sebulan setelah mundur dari France Open karena masalah kesehatan mental
Sementara itu, juara tujuh kali Wimbledon, Serena Williams mengurungkan niatnya comeback di Wimbledon. Sang adik, Venus juga turut batal tampil.
Dengan begitu, Serena tercatat tidak bermain di tour sejak mengalami cedera dalam pertandingan putaran pertamanya di Wimbledon tahun lalu.
Sedangkan penampilan terakhir Venus adalah saat ia turun di event WTA 250 Chicago Open, Agustus 2021.
Sejauh ini belum ada pernyataan resmi dari pihak Williams bersaudara atas keputusan keduanya yang memilih absen di Wimbledon 2022.
Baca Berita Tenis Lainnya:
Naomi Osaka Melihat Koleksi Nike Barunya untuk Pertama Kali: Pengalaman yang Sangat Keren
Naomi Osaka Senyum Lagi, Dunia Tenis Terpesona Responsnya yang Berkelas di Miami Open