- Indonesia memutuskan mundur dari Polish Open 2022 yang dijadwalkan pada 24-27 Maret mendatang.
- Keputusan tersebut diambil atas rekomendasi Dubes RI untuk Polandia, Anita Luhulima.
- PBSI akan mencari turnamen alternatif untuk pemain pelapis dan junior.
SKOR.id - Sabtu (26/2/2022), tim bulu tangkis Indonesia memutuskan mundur dari turnamen level International Challenge, Polish Open 2022.
Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menarik keikutsertaan dari event yang berlangsung di Arlamow, Polandia, 24-27 Maret nanti.
Sebelumnya, Indonesia mendaftarkan 40 atlet-atlet pelapis dan beberapa pemain profesional untuk tampil dalam Polish Open 2022.
Memanasnya suhu politik antara Rusia dan Ukraina membuat Duta Besar Republik Indonesia untuk Polandia, Anita Luhulima, meminta PBSI membatalkan rencana itu.
Jumat (25/2/2022), Anita Luhulima menyampaikan rekomendasi tersebut karena Polandia yang berbatasan langsung dengan Ukraina.
PBSI pun menerima rekomendasi Dubes dan memilih batal tampil di Polandia demi menjaga keamanan dan keselamatan setiap pemain.
"Untuk keamanan dan keselamatan atlet, kami menerima rekomendasi Dubes RI untuk Polandia dengan menarik keikutsertaan dari Polish Open," kata Broto Happy, Kabid Humas dan Media PP PBSI.
"Ibu Duta Besar RI untuk Polandia menyampaikan bahwa kondisi Ukraina saat ini sedang memanas akibat serangan militer Rusia."
"Dan berimbas kepada negara-negara yang berbatasan langsung seperti Polandia ini. Situasi tidak menentu dan bisa berubah setiap saat."
View this post on Instagram
Akibat keputusan itu, PBSI pun mengubah haluan dalam rencana memperpanjang jam terbang pemain junior dan pelapis pelatnas.
Broto Happy berjanji pihaknya akan segera mencari turnamen alternatif untuk menggantikan Polish Open 2022.
"Tadinya, ajang ini akan dijadikan sebagai unjuk gigi para pebulu tangkis pelapis dan junior," kata Broto, menjelaskan.
"Tapi, kami paham bahwa keselamatan dan keamanan adalah hal terpenting. Kami juga akan mencari alternatif turnamen setelah ini."
Berita PBSI Lainnya:
Belasan Wakil Indonesia Ditarik dari Turnamen Eropa, Ini Penjelasan PBSI
Jelang All England 2022: Herry IP Pasang Target Tinggi, Gregoria Mariska Menggebu