- Rafael Nadal turut mengomentari kemelut yang menimpa koleganya, Novak Djokovic, jelang Australian Open 2022.
- Secara pribadi, Rafael Nadal tak ingin rivalnya tersebut turun di Australian Open 2022.
- Meski demikian, Rafael Nadal sadar betul kehadiran Novak Djokovic sangat dibutuhkan terutama untuk mendongkrak pamor ajang grand slam tersebut.
SKOR.id - Belakangan, perhatian para penggemar tenis tersita pada kasus yang menimpa Novak Djokovic.
Keikutsertaan petenis nomor satu dunia tersebut di ajang grand slam Australian Open 2022 masih abu-abu.
Novak Djokovic memang telah memenangkan gugatan di pengadilan sehingga berhak tampil di Australian Open 2022.
Namun, nasib Djokovic masih tergantung dari keputusan Menteri Imigrasi Australia yang punya wewenang mencabut visa sang petenis.
Petenis Spanyol, Rafael Nadal, agaknya mulai muak dengan polemik koleganya yang tak kunjung tuntas.
Peraih 20 gelar grand slam tersebut bahkan menyebut kasus Djokovic tak ubahnya seperti sirkus.
"Memang, saya kadang tidak setuju dengan Djokovic dalam beberapa hal. Namun hakim telah mengetuk palunya," ujar Nadal dikutip dari Reuters.
"Kini, ia berhak turun di Australian Open. Saya kira, ini adalah keputusan paling adil. Semoga beruntung," tuturnya.
Tak dapat dimungkiri, absennya petenis nomor satu dunia di Australian Open 2022 tentunya akan berdampak pada turunnya pamor grand slam pembuka tahun tersebut.
Terlebih, beberapa pemain top sebelumnya telah memutuskan mundur dari Australian Open 2022 termasuk anggota Big Three, Roger Federer.
Jika Novak Djokovic benar-benar absen, maka Nadal akan menjadi satu-satunya petenis Big Three yang turun di Australia Open tahun ini.
"Secara pribadi, saya jauh lebih senang kalau dia tidak main," ujar Nadal sembari bercanda.
"Namun, inilah olahraga. Ada banyak kepentingan yang mengitarinya termasuk kepentingan ekonomi, iklan, dan sebagainya. Semua akan lebih baik kalau dia (Djokovic) main."
"Institusi paling penting di dunia telah menyatakan bahwa vaksin adalah salah satu cara menghentikan pandemi. Saya berhadap penderitaan selama 20 bulan ini segera berakhir," tuturnya memungkasi.
Sementara itu, Novak Djokovic dalam unggahan terbarunya pada Senin (10/1/2022) malam WIB mengatakan dirinya sudah tak sabar tampil di Australian Open 2022.
Lihat postingan ini di Instagram
Berita Australian Open lainnya:
Fokus Australian Open 2022, Ashleigh Barty dan Iga Swiatek Mundur dari Sydney Classic
Juara di Adelaide, Asleigh Barty Percaya Diri Tatap Australian Open 2022
Comeback, Rafael Nadal Jawara Turnamen Pra-Australian Open 2022