- Indonesia gagal total dalam Denmark Open 2021.
- Tak ada satu pun wakil Indonesia yang lolos ke final, Minggu (24/10/2021).
- Manajer tim Indonesia, Aryono Minarat, menyebut para pemain kelelahan setelah Sudirman Cup 2021 dan Thomas Cup 2020.
SKOR.id - Indonesia antiklimaks pada rangkaian turnamen bulu tangkis di Eropa. Setelah sukses besar dengan memboyong Thomas Cup 2020, tak ada satu pun wakil Merah Putih di final Denmark Open 2021.
Pemain-pemain yang berjasa besar membawa Indonesia meraih Piala Thomas 2020 juga tak dapat berbicara banyak dalam turnamen berlevel BWF Super 1.000 tersebut.
Bahkan, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting tak bisa menyelesaikan pertandingan alias memilih mundur karena mengalami cedera pinggang.
Manajer tim Indonesia, Aryono Minarat, mengakui para pemain Indonesia seolah kehabisan bensin kala berlaga di Odense Sport Park, Denmark.
Banyak yang mengalami kelelahan lantaran bermain dalam tiga turnamen yang relatif berdekatan: Sudirman Cup 2021 (Finlandia), Thomas-Uber Cup 2020 (Denmark), dan Denmark Open 2021.
"Para pemain yang tampil di Sudirman Cup serta Thomas-Uber Cup banyak yang mengalami kelelahan. Mereka akhirnya tampil kurang maksimal di Denmark Open."
"Tenaga dan stamina (mereka) tidak cukup untuk kembali tampil di Denmark Open yang juga melibatkan pemain top dunia," ucap Aryono Minarat.
Sebagai informasi, di Denmark Open 2021, Indonesia juga menurunkan beberapa pemain pelapis. Namun, mereka juga kesulitan.
Kurangnya pengalaman membuat mereka kerap terburu-buru saat mencapai poin krusial. "Ini memang berhubungan erat dengan jam terbang pengalaman."
"Walaupun kalah, hal tersebut tetap ada sisi positifnya bagi mereka untuk bisa menambah jam terbang," Aryono Minarat menuturkan.
Jelang North-West Derby , dua komunitas fans klub terbesar di Indonesia, @indomanutd dan @BIGREDS_IOLSC , menggelar duel persahabatan.https://t.co/QNy8zWvvza— SKOR.id (@skorindonesia) October 24, 2021
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Jadwal dan Link Live Streaming Final Denmark Open 2021: Jepang Dominasi Partai Puncak
Rekap Hasil Denmark Open 2021: Praveen/Melati dan Tommy Kalah, Indonesia Nirwakil di Final