- Cina tidak diperkuat Shi Yuqi saat tampil di Final Thomas Cup 2020 melawan Indonesia.
- Namun, Indonesia juga melakukan perubahan di sektor ganda putra.
- Marcus Fernaldi Gideon justru diistirahatkan di final, dan Kevin Sanjaya diturunkan dengan pasangan baru.
SKOR.id - Cina tidak akan diperkuat tunggal putra andalannya, Shi Yuqi saat menghadapi Indonesia pada Final Thomas Cup 2020 di Ceres Arena, Aarhus, Denmark, Minggu (17/10/2021), Pukul 18.00 WIB.
Ia mengalami cedera pada pertandingan semifinal melawan Jepang, Sabtu (16/10/2021). Saat lawannya, Kento Momota sudah mencapai match point, ia memilih mundur.
Banyak pihak berspekulasi kalau Shi Yuqi hanya pura-pura cedera agar dirinya siap saat berhadapan dengan Anthony Sinisuka Ginting atau Viktor Axelsen di final.
Namun ternyata, cedera yang dialaminya adalah sungguhan dan terbukti malam ini ia bakal absen.
Hal ini tentu akan melapangkan jalan Indonesia meraih Thomas Cup kali pertama setelah mendapatkannya untuk kali terakhir di 2002.
Apalagi, Shi Yuqi hanya digantikan pemain peringkat 27 dunia, Lu Guang Zu.
Karena banyak pemain Cina yang absen termasuk Chen Long dan Li Junhui/Liu Yuchen, materi pemain Cina memang berada di bawah Indonesia.
Namun, melihat kemampuan Cina menundukkan Jepang, Indonesia tetap harus waspada.
Indonesia juga melakukan sedikit perjudian di ganda putra. Merah-Putih justru tak memainkan Marcus Fernaldi Gideon.
Padahal, pasangan Marcus/Kevin sedang dalam performa terbaik. Mereka tak pernah kalah di Thomas Cup tahun ini.
Di ganda pertama, Indonesia menurunkan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Sedangkan Kevin Sanjaya Sukamuljo main di ganda kedua berpasangan dengan Daniel Marthin.
Berikut Susunan Pemain Indonesia vs Cina di Final Thomas Cup 2020:
Anthony Sinisuka Ginting vs Lu Guang Zu
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs He Ji Ting/Zhou Hao Dong
Jonatan Christie vs Li Shi Feng
Daniel Marthin/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Liu Cheng/Wang Yilyu
Shesar Hiren Rhustavito vs Wang Hong Yang
Berita Thomas dan Uber Cup 2020 Lainnya:
Hasil Semifinal Thomas Cup 2020: Sama-Sama Menang 3-1, Indonesia dan Cina Jumpa di Final
5 Laga Terpanjang di Uber Cup 2020, Duel Final Ganda Putri Cina vs Jepang Nyaris 2 Jam