- Emma Raducanu mendapatkan wildcard BNP Paribas Open 2021.
- Menjadi unggulan ke-18, Emma Raducanu langsung berlaga di babak kedua.
- Serena Williams, Naomi Osaka, dan Ashleigh Barty, memutuskan absen dari Indian Wells.
SKOR.id - Emma Raducanu dipastikan tampil dalam BNP Paribas Open 2021 atau dikenal dengan Indian Wells Masters.
Petenis asal Inggris Raya itu mendapatkan wildcard untuk tampil di Indian Wells Tennis Garden, Palm Springs, California, 4-17 Oktober 2021.
Dia bergabung dengan 96 pemain tunggal putri lain untuk memperebutkan hadiah utama senilai 1.209.730 dolar AS atau setara Rp17,3 miliar.
Meskipun tampil dengan fasilitas wildcard, kampiun US Open 2021 tersebut akan berstatus sebagai unggulan ke-18.
Dengan demikian, Raducanu dan seluruh top 32 akan dapat bye babak pertama dan langsung menuju ke babak selanjutnya.
Absennya Ashleigh Barty yang memilih mudik ke Australia membuat unggulan pertama diduduki Aryna Sabalenka (Belarus).
Disusul kemudian Karolina Pliskova (Republik Ceko), Iga Swiatek (Polandia), Barbora Krejcikova (Republik Ceko), dan Elina Svitolina (Ukraina).
Selain Ashleigh Barty, dua nama besar yang dipastikan absen tampil di Indian Wells adalah Serena Williams dan Naomi Osaka.
Serena Williams memutuskan untuk fokus pemulihan cedera sebelum kembali ke turnamen tenis dunia.
Sedangkan untuk Naomi Osaka masih dalam masa hiatus karena kondisi kesehatan mental yang belum pulih.
Absennya tiga nama tersebut juga yang membuat Raducanu bisa meraih wildcard Indian Wells Masters 2021.
Pasalnya, pendaftaran turnamen Indian Wells sudah ditutup sebelum dara 18 tahun tersebut juara US Open 2021 dan peringkat dunia miliknya meroket tinggi.
Dilihat dari unggahan di media sosial, Raducanu telah tiba di California untuk tampil dalam tur pertama pascakemenangan fenomenal di US Open 2021.
Raducanu juga telah menjajal lapangan Indian Wells Tennis Garden untuk latihan sebagai pemanasan menuju babak utama.
Bukan, Selebrasi Menelepon Luis Suarez Bukan untuk Sindir Ronald Koeman dan Barcelona https://t.co/g0W4G8q54O— SKOR.id (@skorindonesia) October 3, 2021
Berita Tenis Lainnya:
Roger Federer, Status Petenis Legenda dan Riwayat Cedera
Novak Djokovic Anti-Minuman Beralkohol, Lebih Disiplin Ketimbang Dua Rival