- Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjaga asa medali emas Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020.
- Ganda putri peringkat keenam dunia itu melaju ke final usai menundukkan Lee So-hee/Shin Seung-chan, 21-19, 21-17.
- Ganda putra yang paling diunggulkan menyumbangkan emas untuk Indonesia, gagal.
SKOR.id - Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjaga asa medali emas Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020, menyusul kegagalan ganda putra.
Ganda putri peringkat keenam dunia tersebut mengamankan tiket final usai mengalahkan wakil Korea Selatan, Lee So-hee/Shin Seung-chan. .
Hi Skorer, jangan lupa download apps Skor.id biar enggak ketinggalan update dan bisa mendapatkan banyak hadiah menarik.
Tampil di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Sabtu (31/7/2021), Greysia Polii/Apriyani Rahayu mengakhiri laga berdurasi 71 menit dengan 21-19, 21-17.
Tak sekadar melaju ke final, Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil menjaga harapan Indonesia untuk mempertahankan tradisi emas di Olimpiade Tokyo 2020.
Dua ganda putra yang sejatinya dijagokan untuk menyumbang medali emas di Olimpiade Tokyo 2020, gagal memenuhi harapan tersebut.
Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon bahkan terhenti di perempat final usai kalah dari wakil Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, 14-21, 17-21.
Sedangkan untuk The Daddies, julukan Hendra Setiawan/Mohammad Ahsan, kalah di semifinal oleh pasangan Taiwan, Lee Yang/Wang Chi-Lin, 11-21, 10-21.
Baca Juga: LIVE: Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020
Yang juga perlu digarisbawahi, Greysia Polii/Apriyani Rahayu menjadi ganda putri pertama Indonesia yang melaju ke partai final Olimpiade.
Pada laga final ganda putri Olimpiade Tokyo 2020, Greysia Polii/Apriyani akan bertemu pemenang antara wakil Cina dan Korea Selatan.
Sabtu (31/7/2021), di Musashino Forest Sport Plaza, Kim So-yeong/Kong Hee-yong akan menghadapi Chen Qing Chen/Jia Yifan.
Jangan lupa untuk follow dan subscribe akun media sosial kami di:
Wajib Tahu, 5 Teknik Latihan Pernapasan bagi Penyintas Covid-19 https://t.co/RCk8a2YcEC— SKOR.id (@skorindonesia) July 30, 2021
Berita Olimpiade Lainnya: