- BWF resmi mengumumkan daftar unggulan untuk cabang bulu tangkis pada Olimpiade Tokyo 2020.
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo jadi unggulan pertama ganda putra.
- Jepang punya dua unggulan pertama, yakni pada nomor tunggal putra dan ganda putri.
SKOR.id - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) resmi mengumumkan daftar unggulan cabang bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.
Hanya ada satu wakil Indonesia yang menempati unggulan teratas. Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo yang bermain pada nomor ganda putra.
Hebatnya, unggulan kedua ganda putra juga berasal dari Indonesia lewat pasangan senior Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.
Adapun daftar unggulan nomor tunggal putra dipuncaki oleh pujaan publik tuan rumah yang juga pemain nomor satu dunia, Kento Momota.
Tepat di bawah Kento Momota ada Chou Tien Chen (Taiwan) selaku unggulan kedua dan Anders Antonsen (Denmark) sebagai seed ketiga.
Sedangkan dua pemain Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie, masing-masing menempati unggulan kelima dan ketujuh.
Sementara itu, unggulan teratas nomor tunggal putri Olimpiade Tokyo 2020 ditempati oleh Chen Yufei. Wakil Cina itu disusul Tai Tzu Ying (Taiwan) di tempat kedua.
Komposisi ini berkebalikan dengan peringkat dunia BWF yang masih menempatkan Tai Tzu Ying sebagai yang terbaik pada nomor tunggal putri.
Dua tunggal putri tuan rumah, Nozomi Okuhara dan Akane Yamaguchi, masing-masing menempati unggulan ketiga dan keempat.
Pada nomor tunggal putri, Indonesia sejatinya memiliki sosok Gregoria Mariska Tunjung. Namun, ia tak menempati daftar unggulan karena bertengger di seed ke-14.
View this post on Instagram
Lanjut ke nomor ganda putri. Tuan rumah menempatkan wakilnya sebagai unggulan teratas lewat Yuki Fukushima/Sayaka Hirota.
Mereka disusul oleh Chen Qingchen/Jia Yifan (Cina) di tempat kedua dan Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara yang berada di peringkat ketiga.
Pada nomor ini, Indonesia menempatkan Greysia Polii/Apriyani Rahayu sebagai unggulan ketujuh.
Terakhir, dua unggulan teratas nomor ganda campuran diduduki oleh pasangan Cina. Zheng Siwei/Huang Yaqiong di posisi pertama disusul Wang Yilyu/Huang Dong Ping.
Sementara peringkat ketiga ditempati Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand) yang diikuti Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti di peringkat keempat.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
BWF Berjanji Bulu Tangkis di Olimpiade Tokyo akan Berjalan Lancar
Ganda Campuran Thailand Ambil Sisi Positif Pandemi Covid-19 Jelang Olimpiade Tokyo