- Soal rekor grand slam terbanyak, Rafael Nadal menyebut Novak Djokovic lebih terobsesi dibanding dirinya.
- Ambisi Rafael Nadal saat ini adalah menikmati setiap pertandingan dan meraih kemenangan sebanyak mungkin.
- Pemilik 20 titel grand slam tersebut sudah sangat puas dengan pencapaian kariernya hingga saat ini.
SKOR.id - Rafael Nadal berbagi cerita mengenai ambisi dan target yang ternyata tidak melulu mengenai rekor grand slam terbanyak.
Saat ini petenis berjuluk Raja Tanah Liat tersebut mengoleksi total 20 gelar grand slam, yang terbaru adalah French Open 2021.
Angka ini sama dengan perolehan Roger Federer dan dinobatkan sebagai perolehan titel grand slam putra terbanyak saat ini.
Meskipun tinggal selangkah lagi menjadi pemilik gelar terbanyak, Nadal mengaku masih kalah obsesif ketimbang Novak Djokovic yang saat ini mengoleksi 18 gelar.
"Tentu saja saya ingin menang grand slam lagi, iya. Tidak ada keraguan akan hal tersebut. Saya tidak pernah... maksud saya, Novak lebih terobsesi tentang hal itu (rekor grand slam), dia lebih fokus (daripada saya)," kata Nadal kepada Metro.
"Tentu bukan dalam hal yang negatif. Bukan. Dia hanya lebih fokus dalam hal tersebut. (Rekor grand slam) amat berarti baginya. Karena dia selalu mengatakan tentang rekor ini. Dia bekerja dengan baik tetapi itu bukan target saya."
Baginya, dengan berbagai gelar tenis yang telah diraihnya, Nadal hanya ingin menikmati setiap pertandingan dan meraih lebih banyak kemenangan.
"Saya memiliki ambisi yang sehat. Tentu saja saya ambisius. Jika tidak, mana mungkin saya berada di posisi sekarang. Namun, hanya memiliki ambisi yang berbeda darinya," jelasnya.
"Saya hanya ingin terus melanjutkan apa yang saya lakukan dan mencoba menempatkan diri pada posisi yang selalu menikmati setiap turnamen. Saya ingin meraih (kemenangan) sebanyak mungkin."
Nadal menegaskan sejak beberapa tahun lalu dirinya sudah puas dengan berbagai pencapaian yang diraihnya di tenis sejak junior.
Meskipun demikian dirinya tidak ingin kepuasan tersebut melemahkan motivasinya untuk terus meraih hasil apik di setiap turnamen yang diikuti.
"Saya super puas dengan karier yang saya raih. Bukan baru-baru ini, saya sudah super puas sejak beberapa tahun lalu. Namun, saya tidak mau kehilangan motivasi karena hal itu," kata Nadal.
"Saya tidak lagi frustrasi ketika kalah. Saya hanya terus mencoba meraih hal baru lewat jalur yang berbeda."
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Pelatih Persija Jakarta Ungkap Penyebab Melempemnya Marko Simic di Piala Menpora 2021 #DukungDariRumah #BarengSkor https://t.co/eKe9oRBfoa— SKOR Indonesia (@skorindonesia) April 19, 2021
Berita Tenis Lainnya:
Juara Monte-Carlo Masters 2021, Stefanos Tsitsipas Kenang Momen Haru
Biar Kalah di Monako, Stefanos Tsitsipas Percaya Big There Kembali Mendominasi