- "All Japan" jadi trending topic di Twitter Indonesia, Minggu (21/3/2021) pagi.
- Hal ini karena Jepang sukses meloloskan tujuh wakil ke final All England 2021.
- Negeri Matahari Terbit bahkan berpeluang menyabet empat gelar sekaligus dalam All England 2021.
SKOR.id - "All Japan" menjadi trending topic di Twitter, Minggu (21/3/2021) pagi, menyusul kesuksesan Jepang meloloskan tujuh wakil ke final All England 2021.
Tak dapat dimungkiri, Jepang menjelma sebagai dominator All England 2021 yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, 17-21 Maret.
Negeri Matahari Terbit mampu meloloskan tujuh wakilnya ke partai puncak All England 2021, sekaligus memastikan tiga gelar.
Absennya tim-tim kuat seperti Cina, Korea Selatan, dan Indonesia, memuluskan langkah Yuta Watanabe dan kawan-kawan dalam ajang ini.
Tak heran bila topik "All Japan" menjadi trending di kalangan pengguna Twitter di Indonesia, pagi ini.
Selidik punya selidik, ungkapan "All Japan" (semua Jepang) merupakan plesetan dari "All England" (semua Inggris).
Hal ini merujuk pada kontestan di partai final All England 2021, Minggu (21/3/2021) yang didominasi oleh Jepang.
Tak tanggung-tanggung, Negeri Matahari Terbit meloloskan tujuh wakil dan enam di antaranya bakal bertemu.
Dengan kondisi ini, Jepang mengamankan tiga gelar dari All England 2021 masing-masing dari nomor ganda.
Takeshi Kamura/Keigo Sonoda akan menghadapi Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe di partai final ganda putra, hari ini.
Sedangkan di ganda putri ada Yuki Fukushima/Sayaka Hirota yang akan bertemu Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara.
All Japan Finals juga terjadi di ganda campuran antara Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo dan Yuta Watanabe/Arisa Higashino.
Jepang bahkan berpeluang menambah satu gelar dari nomor tunggal putri melalui Nozomi Okuhara.
Unggulan kedua tersebut akan menghadapi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang tersisa, Pornpawee Chochuwong.
"Nama turnamennya All England, tapi finalnya All Japan," ujar pemilik akun Twitter @abiyfarr, Minggu (21/3/2021) pagi.
"All Japan yang sedang latihan di Birmingham," tulis @KakiBajalang sambil mengunggah tangkapan layar jadwal final.
"Kalo dilihat usaha netizen indo berbuah hasil All England bubar skrg ganti jadi all japan," demikian dikemukakan @hokkadido.
Dilansir dari Badminton Talk, keberhasilan menciptakan All Japan Finals di tiga sektor merupakan yang pertama di era modern.
Kali terakhir momen serupa terjadi adalah All England 1947. Denmark meloloskan enam wakil ke partai puncak.
Sektor pertandingannya pun sama, yakni ganda putra, ganda putri, dan ganda campuran.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
View this post on Instagram
Berita All England 2021 lainnya:
Move On dari All England, PBSI Mulai Alihkan Fokus ke Orleans Masters 2021
1 Wakil Inggris Tersisa di All England 2021, Rival Praveen/Melati Tahun Lalu
Buntut Serangan Warganet, All England Bikin Akun Instagram Baru