- Indonesia mendominasi daftar unggulan Thailand Opan I dan II di bulan Januari 2021 dengan tiga pasangan.
- Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
- Bentrok sesama pebulu tangkis unggulan ini paling cepat terjadi di babak perempat final.
SKOR.id - Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis drawing dan daftar unggulan untuk Yonex dan Toyota Thailand Open di bulan Januari 2021.
Di sektor ganda putra, Indonesia mendominasi daftar unggulan dengan menempatkan tiga pasangan di dalamnya.
Mereka adalah Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, dan Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan berstatus unggulan pertama dan kedua. Sedangkan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto unggulan kelima.
Pada babak pertama Yonex Thailand Open tanggal 12-17 Januari 2021, Minions Marcus/Kevin akan berhadapan dengan wakil Prancis, Eloi Ada,/Julien Maio.
Kemudian, Daddies Ahsan/Hendra akan langsung melakoni perang saudara dengan sang junior, Pamudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan.
Sedangkan, Fajar/Rian langsung disambut wakil tuan rumah, Nipitphon Phuangphuapet/Tanupat Viriyangkura.
Peluang para unggulan ini untuk saling bertemu, paling cepat, terjadi di semifinal antara Minions versus Fajar/Rian.
Kemudian, pada Toyota Thailand Open tanggal 19-24 Januari 2021, tiga ganda putra Indonesia ini tetap menempati urutan unggulan yang sama.
Hanya saja, terjadi perubahan calon lawan di babak pertama yang mana Minions langsung berjumpa wakil tuan rumah, Bodin Isara/Maneepong Jongjit, pada Toyota Thailand Open.
Kemudian, Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian sama-sama berjumpa wakil Inggris, yaitu Marcus Ellis/Chris Langridge dan Ben Lane/Sean Vendy.
Ahsan/Hendra dan Fajar/Rian berpeluang untuk saling berjumpa di perempat final pada Toyota Thailand Open.
Sebagai informasi, China memutuskan untuk mundur dari tur Asia di Thailand sehingga tidak ada satu pun perwakilan negara mereka di kelima sektor yang dipertandingkan.
Daftar Unggulan Ganda Putra di Yonex dan Toyota Thailand Open 2021:
- Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo (Indonesia)
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan (Indonesia)
- Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang)
- Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang)
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)
- Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan)
- Choi Solgyu/Seo Seung-jae (Korea Selatan)
- Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia)
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kalah Cepat, Charles Leclerc Belajar Banyak dari Max Verstappen https://t.co/4KCL24uUJk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) December 30, 2020
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Anthony Ginting dan Jonatan Christie Masuk Daftar Unggulan Thailand Open
Breaking News: Cina Mundur dari Tiga Turnamen Bulu Tangkis di Thailand