- Novak Djokovic membukukan kemenangan pertama pada ATP Finals 2020.
- Petenis asal Serbia itu mengalahkan Diego Schwartzman, 6-3, 6-2.
- Ketidakhadiran penonton di O2 Arena, venue ATP Finals 2020, membuat Novak Djokovic merasa seperti latihan.
SKOR.id - Novak Djokovic mengawali kiprahnya dalam ATP Finals 2020 dengan kemenangan meyakinkan atas Diego Schwartzman.
Tampil di O2 Arena, London, Inggris, Senin (16/11/2020) atau Selasa dini hari WIB, petenis asal Serbia tersebut menang 6-3, 6-2.
Tak hanya membuka peluang ke semifinal, kemenangan atas Diego Schwartzman juga menambah panjang catatan positifnya.
Dari total enam pertemuan dengan Diego Schwartzman, petenis nomor satu dunia tersebut tak pernah sekalipun menelan kekalahan.
Selain itu, Nole, sapaan Novak Djokovic, tercatat tak pernah kalah dalam laga perdana ATP Finals sejak 2007 melawan David Ferrer.
Meski berhasil membuka laga perdana Grup Tokyo 1970 dengan kemenangan, Nole mengaku ada yang sesuatu yang mengganjal.
Adalah ketidakhadiran penonton di O2 Arena, London, karena pembatasan sosial di Inggris demi meminimalisasi penyebaran Covid-19.
"Rasanya seperti sesi latihan," kata Novak Djokovic soal suasana di O2 Arena yang sejatinya berkapasitas 20.000 orang itu.
"Padahal, ini salah satu venue yang disukai petenis. Atmosfernya menggairahkan, penonton di sini benar-benar menyukai pertandingan."
Menariknya, meski berlangsung tanpa penonton, Novak Djokovic tetap melakukan selebrasi ke arah tribune O2 Arena, usai bertanding.
"Mengapa saya tetap merayakan (kemenangan atas Diego Schwartzman)? Karena memang itu (gaya) selebrasi saya," ujarnya.
"Juga bentuk terima kasih saya pada lapangan karena bisa tampil di sini. Saya tahu ada banyak orang yang menonton ini di TV."
Kemenangan yang diraih Novak Djokovic sekaligus menegaskan dominasi para petenis putra papan atas dunia dalam ATP Finals 2020.
Sehari sebelumnya, dari Grup London 2020, Rafael Nadal dan Dominic Thiem juga berhasil mengandaskan lawannya masing-masing.
Dominic Thiem mengalahkan Stefanos Tsitsipas dengan skor 7-6(5), 4-6, 6-3. Lalu, Rafael Nadal menundukkan Andrey Rublev, 6-3, 6-4.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita ATP Finals Lainnya:
ATP Finals 2020: Menangi Laga Perdana, Dominic Thiem Sebut Persaingan Tak Mudah
ATP Finals 2020: Kalahkan Andrey Rublev, Rafael Nadal Merasa Lebih Rileks