- Novak Djokovic, Rafael Nadal, dan Dominic Thiem dipastikan lolos kualifikasi Nitto ATP Finals 2020.
- Novak Djokovic berpeluang menyamai rekor Roger Federer sebagai petenis dengan gelar terbanyak ATP Finals.
- ATP telah merilis 13 turnamen yang akan bergulir di sisa musim ini pada Jumat (14/8/2020).
SKOR.id - Tiga petenis putra top dunia telah dinyatakan lolos kualifikasi Nitto ATP Finals yang dijadwalkan bergulir di London, Inggris, 15-22 November 2020.
Mereka adalah petenis tunggal putra nomor satu dunia, Novak Djokovic serta Rafael Nadal dan Dominic Thiem yang berada di posisi 2 dan 3 ranking ATP.
Ketiganya berhak tampil dalam turnamen penutup musim tersebut setelah ATP secara resmi merilis revisi jadwal terbaru musim ini pada Jumat (14/8/2020).
Seperti diketahui, seluruh turnamen tenis dunia terpaksa dihentikan sementara sejak Maret 2020 karena pandemi global Covid-19.
Lalu ATP merilis 13 event yang akan bergulir di sisa musim ini. ATP Masters 1.000 Cincinnati di New York, Amerika Serikat (AS) jadi pembuka pada 22-28 Agustus 2020.
Dengan demikian, Novak Djokovic, Rafael Nadal, dan Dominic Thiem pun menjadi tiga dari delapan petenis yang lolos ke Nitto ATP Finals
Ini berdasarkan peringkat Race to London terakhir sebelum rangkaian turnamen tenis dihentikan sementara pada Maret lalu.
Novak Djokovic mengawali musim ini dengan mengantongi rekor tidak terkalahkan dalam 18 pertandingan yang dilakoninya.
Hasil Kualifikasi F1 GP Spanyol 2020: Duo Mercedes Kuasai Grid Terdepanhttps://t.co/kqIU6L9agB— SKOR Indonesia (@skorindonesia) August 15, 2020
Petenis asal Serbia itu sukses memenangi ATP Cup, Grand Slam Australia Open, dan ATP 500 Dubai Duty Free Tennis Championship.
ATP Finals tahun ini akan menjadi penampilan ke-13 Novak Djokovic dalam turnamen (tenis) paling bergengsi tersebut.
Lebih dari itu, Ia juga berpeluang menyamai rekor Roger Federer yang meraih enam gelar sekaligus yang terbanyak di ATP Finals.
Sepanjang penampilannya, pria yang akrab disapa Nole itu telah mengantongi lima titel, masing-masing pada edisi 2008, 2012, 2013, 2014, 2015.
Sementara Rafael Nadal dinyatakan lolos kualifikasi Nitto ATP Finals 2020 setelah musim ini mengantongi 13 kemenangan dari 16 laga.
Sepanjang musim ini, petenis asal Spanyol itu tampil di tiga turnamen. Pada ATP Cup, ia jadi runner-up, lalu di Grand Slam Australia Open menjejak perempat final.
Kemudian pada ajang terakhir di ATP 500 Acapulco, ia menjadi juara. Bagi Rafael Nadal, tahun ini akan menjadi penampilan ke-10 di ATP Finals.
Sejauh ini, petenis kidal tersebut belum pernah meraih gelar dalam turnamen itu. Prestasi terbaiknya adalah runner-up, masing-masing pada 2010 dan 2013.
Adapun Dominic Thiem lolos ke turnamen yang mempertandingkan delapan petenis terbaik tersebut dengan meraih sembilan kemenangan dari 13 pertandingan.
Prestasi petenis asal Austria itu gagal di fase round robin ATP Cup. Namun ia sukses menembus final Australia Open meski hanya jadi runner-up.
Pada ajang terakhir, yakni ATP 500 Rio de Janeiro, Brasil, Dominic Thiem berhasil sampai menjejak di perempat final.
Dalam ATP Finals, Thiem tercatat telah empat kali berpartisipasi. Prestasi tertingginya diraih tahun lalu dengan menjadi runner-up.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Tenis Lainnya:
ATP Rilis Jadwal Sementara Kompetisi Tenis Putra Dunia
Ingin Comeback, Eugenie Bouchard Rekrut Sejumlah Legenda Tenis sebagai Pelatih