- Shesar Hiren Rhustavito bakal berhadapan dengan Christian Adinata pada laga terakhir babak penyisihan Grup G, Kamis (9/7/2020) pagi WIB, dalam Mola TV PBSI Home Tournament.
- Pada laga kedua, Rabu (8/7/2020), Shesar Hiren Rhustavito sempat kecolongan sebelum akhirnya memastikan kemenangan.
- Shesar Hiren Rhustavito untuk sementara memuncaki klasemen Grup G dengan dua kemenangan.
SKOR.id - Shesar Hiren Rhustavito ingin memaksimalkan pertandingan terakhir babak penyisihan Grup G Mola TV PBSI Home Tournament yang digelar di Pelatnas PBSI, Cipayung, Jakarta, Kamis (9/7/2020).
Pada laga ini, pebulu tangkis tunggal putra unggulan tiga itu akan berhadapan dengan Christian Adinata.
Menanggapi pertandingan ini, Shesar Hiren Rhustavito mengatakan harus siap sejak awal permainan.
Shesar Hiren Rhustavito tak ingin kecolongan start seperti yang terjadi pada laga kedua, Rabu (8/7/2020) sore WIB.
Dalam pertandingan tersebut, Shesar Hiren Rhustavito harus bekerja keras untuk bisa meraih kemenangan.
Shesar Hiren Rhustavito harus tertinggal lebih dulu pada gim pertama sebelum mampu bangkit dan meraih kemenangan atas Karono dengan skor 12-21, 21-15, 21-11.
Shesar mengaku kecolongan start dan tidak bermain pada pola yang seharusnya.
"Karono bermain cepat dan saya terlalu lambat pada awal laga. Jadi dia lebih enak untuk mengatur saya," ujar Shesar mengakui kesalahan yang dilakukan pada gim pertama.
Setelah gagal pada gim pertama, Shesar mencoba untuk mengubah stategi. Sebagai pemain menyerang, Shesar mencari peluang di permainan depan net.
"Siapa yang banyak unggul di bola depan, ia akan dapat kesempatan lebih untuk menyerang dan ini menguntungkan untuk pemain dengan tipe menyerang. Ini yang saya lakukan pada gim kedua dan ketiga," tutur pemain binaan PB Djarum tersebut.
Dengan dua kemenangan yang diraih, Shesar Hiren Rhustavito untuk sementara mempimpin Grup G dengan nilai 2 poin.
Sementara, Karono berada di bawah Shesar Hiren Rhustavito dengan mengantongi satu kemenangan dan satu kekalahan.
Sementara, Christian Adinata di urutan tiga dengan poin sama.
Adapun Syabda Perkasa Belawa di posisi terakhir dengan belum meraih kemenangan.
Shesar Hiren Rhustavito pun berharap melanjutkan ke fase berikutnya dalam Mola TV PBSI Home Tournament.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
3 Bintang Real Madrid Ini Hanya Jadi Beban Zinedine Zidanehttps://t.co/2z4m4tU5Lh— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 8, 2020
Berita Bulu Tangkis Lainnya:
Fan Berat, Jonatan Christie Ikut Rayakan Keberhasilan Liverpool Juara Liga Inggris
Anthony Sinisuka Ginting Tak Gusar dengan Penundaan Olimpiade Tokyo