- Goran Ivanisevic memprediksi masa depan Big Three.
- Novak Djokovic dan Rafael Nadal masih berpeluang menambah gelar grand slam.
- Roger Federer diprediksi stagnan usai pandemi virus corona (Covid-19).
SKOR.id - Mantan juara Wilmbledon, Goran Ivanisevic, mengungkapkan prediksinya seputar masa depan Big Three.
Goran Ivanisevic menyebut Novak Djokovic dan Rafael Nadal masih berpeluang menjuarai grand slam. Namun, tidak demikian dengan Roger Federer.
"Suatu hari, ketika semuanya (Big Three) sudah pensiun, kita semua bisa mengetahui (siapa yang terbaik)," katanya seperti dilansir Tennis 365.
Baca Juga: Rafael Nadal Terbaik di Antara The Big Three, Ini Alasannya
Menurutnya, Novak Djokovic yang paling berpeluang bersinar dalam turnamen grand slam yang bergulir usai pandemi virus corona (Covid-19).
"Sulit rasanya untuk mencari jawaban saat ini karena menurut saya, Novak Djokovic adalah yang terbaik," Goran Ivanisevic menuturkan.
"Dia adalah satu-satunya yang masih berpeluang memenangi kalender grand slam. Jika kondisinya prima, dia akan memecahkan rekor 20 gelar grand slam."
Untuk diketahui, Roger Federer masih berstatus sebagai petenis dengan koleksi gelar grand slam terbanyak, yakni 20.
Tak hanya Nole, sapaan Novak Djokovic, Rafael Nadal yang hanya terpaut satu dari Roger Federer akan bisa melewati rekor apik tersebut.
"Saya rasa, Rafael Nadal akan memecahkan rekor Roger Federer. Saya tak yakin, Roger Federer akan memenangi grand slam lagi," katanya.
Namun, bukan berarti Goran Ivanisevic memandang sebelah mata FedEx, julukan Roger Federer, karena rekor tersebut membuktikan kualitasnya.
Baginya, Novak Djokovic terbaik di antara Big Three (sebutan untuk penguasa peringkat tenis dunia: Roger Federer, Rafael Nadal, dan Novak Djokovic).
Hal tersebut dibuktikan dengan comeback epik usai cedera, yang berakhir dengan predikat tunggal putra terbaik dunia, saat ini.
Untuk sementara, Novak Djokovic mengumpulkan 17 gelar grand slam. Sejauh ini, dirinya paling konsisten karena jarang mengalami cedera.
Baca Juga: Komentari Roger Federer, Karolina Pliskova Sebut Petenis Putri Sering Main Tanpa Penonton
"Menurut saya, Novak Djokovic adalah petenis terhebat sepanjang masa. Saya sangat berharap dia bisa mewujudkannya (memecahkan rekor)."
US Open dan French Open 2020 akan menjadi penting untuk untuk Rafael Nadal yang hanya terpaut satu gelar grand slam dari FedEx.
Namun, tak ada yang benar-benar bisa memprediksi apakah turnamen tersebut akan terselenggara lantaran pandemi virus corona (Covid-19).