- Eugenie Bouchard mengalahkan unggulan kedelapan asal Prancis Caroline Garcia.
- Petenis tunggal putri asal Kanada ini berambisi membuktikan 2020 akan menjadi tahun yang sangat berbeda baginya.
- Eugenie Bouchard akan bertemu bintang muda Amanda Anisimova di perempat final.
SKOR.id – Sinyal kebangkitan mulai jelas diperlihatkan Eugenie Bouchard pada awal tahun ini. Petenis tunggal putri asal Kanada tersebut sukses lolos ke perempat final ASB Classic 2020 (Auckland Open).
Ia mengalahkan unggulan kedelapan Caroline Garcia 6-4, 6-4 pada babak kedua (16 besar), Rabu (8/1/2020).
Pertandingan di ASB Tennis Centre, Auckland, Selandia Baru itu berlangsung sengit.
Eugenie Bouchard perlu waktu 1 jam 28 menit untuk mengatasi perlawanan Caroline Garcia.
Performanya hari itu memperlihatkan perempuan 25 tahun ini mulai kembali ke bentuk terbaiknya.
Baca Juga: Maria Sharapova dan Novak Djokovic Kompak Bantu Korban Kebakaran Hutan Australia
Eugenie Bouchard mengalami regresi drastis. Sempat menembus ranking 5 dunia pada 20 Oktober 2014, kini ia menempati peringkat 262.
Kemenangan atas Caroline Garcia, ranking 46, jadi yang pertama baginya atas petenis 50 besar dunia sejak Oktober 2018.
Sebelumnya, Eugenie Bouchard menelan 14 kekalahan dalam 16 laga tur WTA sepanjang 2019.
Namun ia berambisi membuktikan bahwa 2020 akan menjadi sangat berbeda. Eugenie Bouchard ingin menandai tahun ini sebagai periode kebangkitannya.
Baca Juga: Berita Transfer: Gareth Bale dan Chicharito Menuju Amerika
Pada putaran pertama yang berlangsung Senin (6/1/2020), Eugenie Bouchard menyingkirkan petenis putri Belgia Kirsten Flipkens 7-5, 7-5.
Performanya selama ajang ASB Classic 2020 menjadi yang terbaik dalam 15 bulan terakhir.
Kemenangan atas Caroline Garcia jadi penegasan Eugenie Bouchard bahwa tahun ini akan signifikan baginya.
Mentalitasnya kembali terasah di bawah bimbingan pelatih Jorge Todero. Faktor itu yang membuat ia diyakini mampu kembali menembus jajaran elite WTA.
Eugenie Bouchard akan menghadapi unggulan ketiga asal Amerika Serikat, Amanda Anisimova, Jumat (10/1/2020).
Petenis tunggal putri ranking 25 dunia berusia 18 tahun ini lolos ke perempat final berkat kemenangan atas Daria Kasatkina 6-2, 6-4.
Baca Juga: Garda NTT Ingin PSSI Ungkap Tuntas Kasus PSN Ngada
“Saya tidak memiliki ekspektasi (sebelum turnamen dimulai),” ujar Eugenie Bouchard yang merupakan finalis grand slam Wimbledon 2014 itu.
“Saya ingin melanjutkan performa dan fokus terus membangun permainan ketimbang mengejar hasil akhir," katanya.