Home > National

Tersingkir dari Kings World Cup Nations 2026, Tim Indonesia Tetap Membanggakan

Tim Indonesia gagal melaju ke babak berikutnya setelah kalah dari Meksiko dan Arab Saudi dalam babak adu penalti.
Image
Muhamad Rais Adnan Editor : Muhamad Rais Adnan
Tim Indonesia pada Kings World Cup Nations 2026. (Foto: Dok. Kings Team Indonesia/Grafis: Skor.id Sumber:(Foto: Dok. Kings Team Indonesia/Grafis: Skor
Tim Indonesia pada Kings World Cup Nations 2026. (Foto: Dok. Kings Team Indonesia/Grafis: Skor.id Sumber:(Foto: Dok. Kings Team Indonesia/Grafis: Skor

SKOR.id - Kiprah Tim Indonesia pada Kings World Cup Nations 2026 harus berakhir di fase grup. Itu setelah, mereka dipastikan hanya menempati posisi ketiga Grup E.

Bisa dibilang, performa Tim Indonesia tetap membanggakan meski harus tersingkir di fase tersebut. Pasalnya, mereka tersingkir setelah kalah dalam babak adu penalti dengan Meksiko dan Arab Saudi.

Sebelumnya, Indonesia, Meksiko, dan Arab Saudi sama-sama mencatatkan dua kemenangan pada fase grup ini. Oleh karena itu, dilakukan adu penalti di antara ketiga tim (triple shootout) sebagai penentuan peringkat yang digelar pada 11 Januari 2025 pukul 20.00 waktu setempat.

Meksiko keluar sebagai peringkat pertama setelah sukses mencetak lima gol. Sementara itu, Arab Saudi menempati posisi kedua usai mengalahkan Indonesia dalam adu penentuan untuk perebutan peringkat kedua. Indonesia juga gagal untuk melaju ke babak last-chance lewat jalur peringkat ketiga terbaik, karena kalah selisih gol dari Argentina.

Seperti diketahui, ini menjadi debut Tim Indonesia di ajang Kings World Cup Nations, sejak ajang tersebut digelar pertama kali pada 2025.

Dengan persiapan sekitar satu bulan, Tim Indonesia yang dihuni beberapa pemain sepak bola dan futsal profesional mampu tampil impresif. Tercatat, dalam turnamen yang digelar tahun ini di Sao Paulo, Brasil, itu mereka berhasil menang dua kali atas India dan Arab Saudi, serta kalah satu kali dari Meksiko.

Atta Halilintar selaku Presiden Team Kings League Indonesia, memberikan pernyataan melalui akun media sosialnya usai timnya tersingkir. Dari pernyataan yang ditulis di unggahannya itu, tersirat rasa bangga terhadap kinerja tim Indonesia pada Kings World Cup Nations 2026.

”Maaf dan terima kasih sudah berjuang sampai sejauh ini. Comeback stronger Garuda,” tulis Atta.

Sementara itu, sebagai wakil dari Grup E, Meksiko selaku juara grup berhak berada di babak perempat final. Sedangkan Arab Saudi sebagai runner-up harus menjalani babak last-chance untuk berebut tiket ke fase perempat final. Pada babak tersebut, Arab Saudi harus menghadapi tuan rumah Brasil.

× Image