All England 2023: Rehan/Lisa Tanpa Target Khusus sebagai Debutan
- Rehan/Lisa terkesima dengan besarnya hall di ajang All England 2023.
- Sebagai debutan, mereka mengaku masih banyak melakukan kesalahan sendiri.
- Ganda campuran peringkat ke-15 tersebut tak memasang target khusus selama All England 2023.
SKOR.id - Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati antusias menjalani debut mereka dalam ajang BWF World Tour Super 1000 All England 2023.
Pasangan ganda campuran muda peringkat ke-15 dunia tersebut sukses memenangi babak 32 besar yang berlangsung di Utilita Arena Birmingham, Inggris, pada Selasa (14/3/2023) kemarin.
Rehan/Lisa menang 21-19, 21-16 atas Jones Rafly Jansen/Linda Efler (Jerman) dan memastikan tiket ke babak 16 besar atau babak kedua.
Rehan dan Lisa mengaku kagum dengan besarnya atmosfer venue All England yang sangat berbeda jika dibandingkan dengan berbagai turnamen yang pernah mereka ikuti sebelumnya.
Kondisi tersebut membuat mereka sebagai debutan All England mengaku banyak melakukan kesalahan sendiri selama bertanding.
"Pertama kali masuk lapangan rasanya luar biasa, gede banget hall-nya," ujar Lisa antusias dalam rilis PBSI.
"Tapi secara permainan masih kurang enak karena kami merasa adaptasi dengan shuttlecock-nya belum maksimal."
"Kami masih bermain terlalu terburu-buru padahal kalau kami bisa sabar sedikit mereka juga salah-salah sendiri akhirnya," kata Rehan menimpali.
"Untuk selanjutnya kami mau lebih tenang lagi biar semua permainan kami bisa keluar."
Rehan/Lisa nyaris kehilangan gim pertama ketika keunggulan 20-14 perlahan terkikis hingga menjadi 20-19.
Untung saja, mereka berhasil menemukan ritme pertandingan dan merebut kemenangan di gim pertama atas pasangan Jerman.

"Kami selalu mengingatkan untuk bermain sabar dan tenang, mencari poin dan serangan terus terutama di gim pertama setelah game point saat mereka bisa mengejar sampai 20-19," kata Rehan.
"Saya bilang kita masih unggul, tinggal satu poin lagi kok masa harus setting," lanjutnya.
"Di gim kedua kami coba untuk mengantisipasi dari servis, bola kedua dan ketiganya dipegang terus," kata Lisa menambahkan.
"Bermain menekan karena kalau terlalu banyak defense, kami juga tidak enak."
Disinggung mengenai target, Rehan/Lisa mengakui bahwa tantangan berat sebagai debutan telah menanti mereka.
Oleh karena itu, mereka akan fokus bermain lepas dan menghadapi satu per satu pertandingan yang ada di depan mata.
"Harapannya kami bisa main lebih lepas karena ini All England pertama kami," kata Lisa menegaskan.
"Mau buktikan juga kami bisa dengan permainan kami ini setelah hasil kurang bagus di beberapa turnamen terakhir. Kami mau main all out dulu."
Calon lawan Rehan/Lisa di babak selanjutnya adalah ganda campuran terbaik Prancis, yakni Thom Gicquel/Delphine Delrue.
Babak 16 besar All England 2023 akan berlangsung pada Kamis (16/3/2023) besok.
