Hasil dan Klasemen Liga Spanyol: Ditahan Atletico, Real Madrid Terpaut 7 Poin dari Barcelona

- Hasil dan klasemen Liga Spanyol yang dimainkan pada Sabtu (25/2/2023) hingga Minggu dini hari.
- Real Madrid mencetak gol telat untuk mengamankan satu poin saat menghadapi 10 pemain Atletico.
- Real Madrid kini tertinggal 7 poin dari Barcelona di puncak klasemen.
SKOR.id - Hasil dan klasemen Liga Spanyol pekan ke-23 yang digelar pada Sabtu (25/2/2023) malam hingga Minggu dini hari WIB.
Real Madrid kini berjarak 7 poin dari Barcelona setelah bermain imbang 1-1 lawan Atletico Madrid.
El derby Madrileno jilid dua di LaLiga berjalan keras di Stadion Santiago Bernabeu. Tuan rumah terhindar dari kekalahan berkat gol telat pemain mudanya, Alvaro Rodriguez.
Atletico harus bermain dengan 10 pemain sejak menit ke-64 setelah Angel Correa diusir wasit karena menyikut bek Madrid Antonio Rudiger.
Penyerang remaja Madrid Alvaro Rodriguez mencetak gol pada menit ke-85 setelah Atletico membuka gol melalui Jose Maria Gimenez pada menit ke-78.
Hasil imbang tersebut membuat Madrid tertinggal tujuh poin dari Barcelona menjelang pertandingan melawan Almeria yang terancam degradasi pada hari Minggu.
Hasil imbang memperpanjang rekor tak terkalahkan Real Madrid atas rival sekota di Bernabeu selama tujuh tahun atau sejak 2016.
Sementara, Valencia mengalahkan Real Sociedad untuk mengakhiri enam kekalahan beruntun di semua kompetisi dan meninggalkan zona degradasi.
Kemenangan liga pertama Valencia sejak sebelum Piala Dunia mengangkat klub ke posisi 17, satu poin di luar zona merah.
Espanyol mengalahkan Mallorca 2-1 untuk menjauh dari zona degradasi. Dua gol Espanyol dibukukan Martin Braithwaite.
Cadiz mengalahkan Rayo Vallecano 1-0 berkat gol Sergi Guardiola pada menit ke-74.
Hasil pertandingan Liga Spanyol pada Sabtu (25/2/2023) malam hingga Minggu dini hari:
Espanyol 2-1 Mallorca
Gol: Martin Braithwaite (22' dan 51') - Vedat Muriqi (41')
Cadiz 1-0 Rayo Vallecano
Gol: SErgio Guardiola (74')
Real Madrid 1-1 Atletico Madrid
Gol: Alvaro (85') - Jose Maria Gimenez (78')
Valencia 1-0 Real Sociedad
Gol: Igor Zubeldia (bd, 40')
Klasemen Liga Spanyol 2022-2023Posisi Tim Mn Mg S K SG N 1. Barcelona 22 19 2 1 38 59 2. Real Madrid 23 16 4 3 29 52 3. Real Sociedad 23 13 4 6 9 43 4. Atletico Madrid 23 12 6 5 14 42 5. Real Betis 23 12 4 7 7 40 6. Rayo Vallecano 23 9 7 7 4 34 7. Athletic Bilbao 22 9 5 8 8 32 8. Mallorca 23 9 4 10 -3 31 9. Villarreal 22 9 4 9 2 31 10. Osasuna 22 8 6 8 -2 30 11. Girona 22 7 6 9 0 27 12. Espanyol 23 6 9 8 -5 27 13. Sevilla 22 6 7 9 -6 25 14. Cadiz 23 6 7 10 -17 25 15. Celta Vigo 22 6 6 10 -11 24 16. Valladolid 22 7 3 12 -14 24 17. Valencia 23 6 5 12 0 23 18. Getafe 22 5 7 10 -9 22 19. Almeria 22 6 4 12 -13 22 20. Elche 23 1 6 16 -31 9
