Home > Liga Inggris

Paralimpiade Tokyo 2020: Menpora Tak Ingin Bebani Atlet dengan Target Medali

Image
Nizar Galang

  • Menpora Zainudin Amali tak ingin membebani atlet Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020 dengan target medali.
  • Zainudin Amali optimistis Kontingen Indonesia akan mampu menorehkan prestasi di Paralimpiade Tokyo 2020.
  • Indonesia mengirimkan 23 atlet dari 7 cabang olahraga ke Paralimpiade Tokyo 2020.

SKOR.id - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali tak membebani Kontingen Indonesia di Paralimpiade Tokyo 2020 dengan target berlebihan.

Hal tersebut disampaikan Menpora menjelang pembukaan Paralimpiade Tokyo 2020 di Olympic Stadium, Selasa (24/8/2021) malam WIB.

Sebagai catatan, Indonesia mengirimkan 23 atlet dari tujuh cabor, yakni para bulu tangkis, atletik, renang, tenis meja, menembak, powerlifting, dan balap sepeda.

Menpora tak ingin membebani jumlah medali karena hal itu bisa membuat Kontingen Indonesia menjadi tertekan saat berlaga di Tokyo 2020.

“Saya tidak mau membebani atlet dengan target-target yang dalam. Mereka membuat ukuran-ukuran sesuai dengan yang kami pantau.”

Pria asal Gorontalo itu menyadari, tak mudah untuk bertanding di tengah pandemi COvid-19. Salah satunya karena persiapan kurang maksimal.

Di sisi lain, atlet wajib menyiapkan kemampuan fisik maupun teknik dan strategi. Belum lagi, disiplin menjaga protokol kesehatan (prokes).

Namun, Zainudin Amali optimistis para atlet yang tergabung dalam Kontingen Indonesia akan mampu menorehkan prestasi di Paralimpiade Tokyo 2020.

“Saya merasa ada optimisme karena mereka sudah lama pemusatan latihan. Jadi, mudah-mudahan mereka ke Tokyo bisa bagus seperti yang diharapkan.”

Hal lain yang membuat politisi dari Partai Golkar itu optimis adalah ada banyak kemajuan yang diperlihatkan para atlet. Beberapa bahkan jadi unggulan.

"Selama di pelatnas (Solo), kalau tidak salah tiga kali saya datang untuk melihat mereka, memberi semangat," kata Menpora. 

"Dan, karena saya melihat bagaimana seriusnya mereka berlatih, bisa ada perbaikan dari perolehan kita di Rio De Jeneiro tahun 2016."

Yang tak kalah penting, dari jumlah atlet yang berangkat, lebih banyak daripada Paralimpiade Rio 2016. Tahun ini, ada 23 para atlet.

Sedangkan saat di Brasil, Indonesianya hanya mengirimkan 9 atlet. "Kalau olahraga prestasi, selalu kami harapkan ada peningkatannya."

"Tentu NPC sudah memperkirakan mana yang memungkinkan untuk mendapatkan medali. Dan dari persiapan, monitoring, kami yakin ada perbaikan."

Follow dan subscribe akun media sosial Skor.id di InstagramFacebookTwitterYouTube
LinkedInTikTokHeloPinterest, serta dengarkan Podcast kami di Spotify.

Berita Paralimpiade Lainnya: 

Paralimpiade Tokyo 2020 Berhasil Pecahkan Rekor Peserta Terbanyak

Membedah Filosofi Seragam Defile Indonesia di Pembukaan Paralimpiade Tokyo 2020

 

× Image