- Zlatan Ibrahimovic menyumbang dua gol dan satu assist dalam kemenangan AC Milan atas Sampdoria, Rabu (29/7/2020).
- Striker senior ini menjadi pemain pertama yang mencetak 50 gol untuk AC Milan dan Inter Milan.
- Padahal usia Ibrahimovic sudah 38 tahun dan tak ada tanda-tanda penurunan.
SKOR.id - Zlatan Ibrahimovic menunjukkan performa menawan meski usianya sudah 38 tahun. Dua gol ia lesakkan untuk membawa AC Milan menang 4-1 atas Sampdoria.
Kembalinya Ibrahimovic ke AC Milan pada Januari diyakini memiliki peran kunci dalam kebangkitan tim merangkak di klasemen.
Teranyar, mantan bintang Paris Saint-Germain, Barcelona dan Manchester United menyumbang brace dan satu assist yang membawa I Rossoneri mengantungi 12 pertandingan tanpa kalah.
Dengan catatan tersebut, Ibra menjadi pemain pertama yang mengepak 50 gol untuk Milan dan Inter Milan di Liga Italia.
Usai pertandingan, striker asal Swedia ini menyandingkan dirinya dengan tokoh film fiksi, Benjamin Button.
"Saya seperti Benjamin Button. Saya selalu muda, tak pernah tua," tegas pemain 38 tahun ini kepada Milan TV.
Penampilan Ibrahimovic dan AC Milan diyakini turut membantu klub akhirnya memberikan perpanjangan kontrak kepada pelatih Stefano Pioli.
Padahal sebelumnya nasib Pioli berada di ujung tanduk dan Ralf Rangnick diklaim bakal menggantikan posisinya.
Ibra senang akhirnya Pioli bertahan, meski nasibnya sendiri masih abu-abu.
"Saya hanya bisa berkata hal positif. Saya senang untuknya karena ia melakukan pekerjaan luar biasa," ujar Zlatan Ibrahimovic mengenai pelatihnya.
"Ia bekerja di bawah tekanan tanpa mengetahui masa depannya. Ia melakukan pekerjaan luar biasa dan pembaruan kontrak layak dia dapatkan. Ketika Anda bekerja keras, Anda selalu mendapatkan hasilnya."
Kemenangan terkini AC Milan memantapkan armada Stefano Pioli di urutan enam klasemen, empat poin di atas Napoli, yang kalah dari Inter Milan sehari sebelumnya.
AC Milan akan menutup kampanye 2019-2020 pada Sabtu (1/8/2020) ketika menjamu Cagliari di San Siro, setelah memastikan tiket Liga Europa musim depan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Kalahkan 3 Pemain Liverpool, Kevin de Bruyne Jadi Pemain Terbaik Liga Inggrishttps://t.co/sTV1awdBxL— SKOR Indonesia (@skorindonesia) July 29, 2020
Berita Zlatan Ibrahimovic Lainnya:
Zlatan Ibrahimovic, Pemain Pertama dengan 50 Gol untuk Inter Milan dan AC Milan
Terus Dirayu Klub Kasta Kedua Italia, Zlatan Ibrahimovic Beri Jawaban Menohok