- Zlatan Ibrahimovic menyatakan dirinya kembali ke timnas Swedia karena apa yang telah diraihnya saat ini bersama Milan, bukan karena nama besarnya.
- Zlatan Ibrahimovic memang kembali lagi bersama timnas Swedia setelah "absen" sejak 2016.
- Malam ini, dia berpeluang tampil untuk AC Milan menghadapi mantan klubnya, Manchester United.
SKOR.id - Penyerang AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, menegaskan bahwa dirinya kembali memperkuat timnas Swedia bukan karena nama besarnya melainkan karena apa yang telah dilakukannya saat ini.
Nama Zlatan Ibrahimovic memang kembali lagi dalam skuad timnas Swedia jelang kualifikasi Piala Dunia.
"Saya tidak ingin dipanggil karena apa yang telah saya lakukan sebelumnya, tapi dipanggil karena apa yang dapat saya berikan saat ini," kata Zlatan Ibrahimovic dalam video YouTube resmi timnas Swedia.
Menurutnya, dia menyadari usianya kini tidak lagi muda. Umur Zlatan Ibrahimovic memang sudah 39 tahun dan dia sudah lama tidak lagi memperkuat timnas Swedia sejak 2016 silam.
Meski demikian, performa Ibrahimovic belakangan ini khususnya bersama AC Milan justru mampu membuat dirinya kembali ke timnas Swedia.
"Saua tidak bisa seperti lima, 10, 15 atau 20 tahun lalu. Sekarang, saya pemain yang berbeda secara fisik dan saya juga bermain dengan cara yang berbeda," kata Ibrahimovic lagi.
Meski demikian, dia menjamin bahwa kemampuannya sebagai penyerang tidaklah berubah. "Saya mampu mempertahankan level tertinggi. Anda jangan khawatir," kata Zlatan Ibrahimovic.
"Saya masuk dalam daftar skuad bukan karena nama saya adalah Zlatan atau Ibrahimovic. Tapi karena apa yang bisa saya berikan kepada tim ini dan apa yang telah saya raih saat ini," dia menegaskan.
"Saya pantas mendapatkannya," dia menegaskan. Kembalinya Ibrahimovic ke timnas Swedia memang cukup mengejutkan.
The return of the God @svenskfotboll pic.twitter.com/hQThIdWRY0— Zlatan Ibrahimović (@Ibra_official) March 16, 2021
Apalagi, Ibrahimovic sudah sempat menyatakan pensiun ketika itu. Pelatih Swedia, Janne Andersson memutuskan memasukkan nama Ibrahimovic untuk laga kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Georgio dan Kosovo.
Penyerang 39 tahun itu pensiun dari timnas setelah Swedia tersingkir di babak penyisihan grup EURO 2016.
Sepanjang memperkuat Swedia, Ibrahimovic mengemas 62 gol dari 116 pertandingan internasional.
Malam ini atau Jumat (19/3/2021) dini hari WIB, Zlatan Ibrahimovic memiliki peluang untuk tampil menghadapi mantan klubnya, Manchester United dalam laga kedua 17 besar Liga Europa.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Zlatan Ibrahimovic Lainnya:
Zlatan Ibrahimovic Kembali ke Timnas Swedia Setelah Lima Tahun Pensiun
Zlatan Ibrahimovic Berpotensi Tampil kontra Manchester United di Leg Kedua