- Zinedine Zidane menganggap laga melawan Inter Milan layaknya sebuah pertandingan final.
- Pelatih Real Madrid itu menilai Inter Milan adalah tim yang bagus.
- Real Madrid sementara ini masih berada di posisi buncit klasemen Grup B Liga Champions dengan satu poin.
SKOR.id - Real Madrid vs Inter Milan akan menjadi sajian selanjutnya di Grup B Liga Champions 2020-2021.
Pertandingan kedua tim akan digelar di Stadion Santiago Bernabeu, Selasa (3/11/2020) atau Rabu (4/11/2020) dini hari WIB. Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, mengakui laga ini akan berjalan sulit bagi timnya.
Apalagi, Zinedine Zidane menuturkan sudah mengetahui betul dengan baik bagaimana permainan Inter Milan, yang kini dilatih mantan koleganya ketika masih aktif bermain di Juventus, Antonio Conte.
"Mereka tim yang bagus, memiliki fisik dan memainkan sepak bola yang bagus. Ini akan menjadi pertandingan lain yang sangat sulit. Kami akan melakukan pendekatan bahwa ini sebuah pertandingan final," ujar Zinedine Zidane, setelah memimpin timnya melakukan persiapan terakhir untuk melawan Inter Milan, Senin (2/11/2020) waktu setempat.
Menurut pelatih asal Prancis itu, tiga poin sangat penting bagi timnya untuk menjaga kans ke babak selanjutnya.
Pasalnya, saat ini Real Madrid masih terdampar di posisi buncit Grup B dengan satu poin dari dua laga yang telah dijalani.
"Di sini setiap hari adalah final. Kami tahu itu dan kami fokus melakukan apa yang harus kami lakukan. Kami ingin pergi untuk tiga poin dan kami akan keluar untuk mendapatkannya," ia menegaskan.
Lebih lanjut, Zidane juga enggan memikirkan tekanan yang didapatkannya saat ini lantaran ada harapan besar untuk membawa Real Madrid kembali menjuarai Liga Champions.
"Semua orang punya pendapat sendiri. Tahun lalu kami tidak memenangkan Liga Champions dan itu mengubah banyak hal, tapi kami selalu bertujuan untuk memenangkannya," ucapnya.
"Saya yakin para pemain memikirkannya. Ini akan sulit, kami harus bekerja keras untuk memenangkannya," Zinedine Zidane menuturkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Real Madrid Lainnya:
Gagal Pulih Lebih Cepat, Romelu Lukaku Dipastikan Absen Hadapi Real Madrid