- Asisten pelatih Barito Putera, Yunan Helmi, dinyatakan sembuh dari infeksi Covid-19.
- Dua kali tes PCR Yunan Helmi hasilnya negatif, setelah hampir sebulan diisolasi.
- Yunan Helmi diperbolehkan meninggalkan ruang isolasi Rumah Sakit Ulin, Banjarmasin.
SKOR.id - Asisten pelatih Barito Putera, Yunan Helmi, dinyatakan sembuh dari infeksi Covid-19 yang menjangkitinya sejak Maret 2020.
Status bebas dari covid-19 itu diperoleh Yunan Helmi setelah melakukan dua kali tes PCR (polymerase chain reaction) yang hasilnya negatif.
Adapun PCR merupakan suatu metode pemeriksaan yang prinsip kerjanya memperbanyak (amplification) DNA invitro secara enzimatis.
Baca Juga: Semakin Membaik, Yunan Helmi Tunggu Hasil Tes Covid-19 Terakhir
"Alhamdulillah atas izin dan rahmat Allah SWT, tes ulun (saya) negatif," tulis Barito Putera soal kondisi Yunan Helmi, Senin (13/4/2020).
Mantan asisten pelatih timnas Indonesia itu sebelumnya menjalani isolasi mandiri di Rumah Sakit Ulin, Banjarmasin selama hampir satu bulan.
Hari ini, Selasa (14/3/2020), Yunan Helmi diperbolehkan meninggalkan ruang isolasi Rumah Sakit Ulin untuk berkumpul kembali dengan keluarganya.
"Terima kasih untuk semua pihak yang sudah memberikan doa dan dukungan, sehingga saya bersemangat dalam melawan Covid-19 ini," ujar Yunan.
"Terutama keluarga besar PS Barito Putera, keluarga Hasnur Grup, dan dokter tim," mantan pemain Barito Putera ini menambahkan.
Sementara itu, kesembuhan Yunan Helmi dari infeksi virus corona dibenarkan oleh dokter tim Barito Putera, Rey Adi Wirawan.
Baca Juga: Yunan Helmi Kabarkan Kondisinya dari Ruang Isolasi Covid-19
Rey mengatakan, tes PCR yang dijalani Yunan Helmi hasilnya terbukti negatif, sehingga diperbolehkan meninggalkan rumah sakit Ulin.
"Hasil tes beliau negatif, dua kali kami lakukan tes swab dan hasilnya terbukti negatif. Beliau sudah boleh pulang," Rey memungkasi.