- Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin terhenti di semifinal Yonex Thailand Open 2021, Sabtu (16/1/2021).
- Ganda putra terakhir Indonesia itu kalah dari Goh V Shem/Tan Wee Kiong (Malaysia).
- Dengan kekalahan Leo/Daniel, Indonesia tak menyisakan wakil di sektor ganda putra.
SKOR.id - Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin, ganda putra Indonesia, terhenti di babal semifinal Yonex Thailand Open 2021, Sabtu (16/1/2021).
Pasangan muda itu tak berhasil melewati pemain senior asal Malaysia sekaligus peraih medali perak Olimpiade 2016, Goh V Shem/Tan Wee Kiong.
Alhasil, juara dunia junior 2019 tersebut harus mengakui keunggulan Goh V Shem/Tan Wee Kiong, 19-21, 10-21 dalam tempo 29 menit.
Sempat unggul di awal pertandingan, Leo/Daniel tak mampu mempertahankan hingga kalah dengan skor 19-21 di Impact Arena, Bangkok.
Pada gim kedua, ganda putra yang mendapat julukan The Babies dari warganet ini semakin berada di bawah tekanan Goh/Tan.
Leo/Daniel yang sama-sama berusia 19 tahun itu gagal menampilkan permainan apik pada pertandingan-pertandingan sebelumnya.
The Babies harus mengakui keunggulan Goh/Tan dengan skor 10-21 setelah upaya challenge yang mereka lakukan, gagal.
Dengan kekalahan Leo/Daniel, Indonesia tak lagi memiliki wakil di sektor ganda putra Yonex Thailand Open 2021.
Di sisi lain, Goh/Tan menunggu pemenang antara Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan) versus Choi Solgyu/Seo Seung-jae (Korea Selatan).
Untuk sementara, Indonesia baru meloloskan satu wakil di babak final melalui Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti.
Harapan untuk menambah wakil di final Yonex Thailand Open 2021 kini ada di pundak Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Anthony Sinisuka Ginting.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
BOOM Esport Resmi Lepas Seluruh Pemainnya di Divisi CS:GO https://t.co/6mCLTOFcbk— SKOR Indonesia (@skorindonesia) January 16, 2021
Berita Yonex Thailand Open 2021 Lainnya:
Yonex Thailand Open 2021: Praveen/Melati Menang, Ganda Campuran Hadirkan Final Ideal
Jadwal Semifinal Yonex Thailand Open 2021: Ginting dan 3 Ganda Indonesia Berjuang Menuju Final