- Yokohama F. Marinos kembali melakukan perekrutan pemain.
- Kali ini mereka memboyong gelandang muda Joel Chima Fujita, dari Tokushima Vortis.
- Ia menjadi pemain kedua yang direktur Yokohama F. Marinos dalam kurun sepekan ini.
SKOR.id - Yokohama F. Marinos mengumumkan kedatangan pemain anyar, Joel Chima Fujita, pada bursa transfer akhir tahun 2021.
Joel Chima Fujita didatangkan klub Yokohama tersebut dari Tokushima Vortis, tim yang dibelanya sepanjang J1 League 2021.
Seiring transfernya ke Yokohama F. Marinos, pemain 19 tahun ini melantunkan kebahagiaannya dan berjanji memberi yang terbaik.
“Saya dari Tokushima Vortis, saya Joel Fujita. Saya akan melakukan yang terbaik untuk memenangkan gelar di klub ini. Terima kasih atas dukungan kalian,” ujar Joel Chima di laman resmi Yokohama F. Marinos.
Joel Chima Fujita mengawali karier sepak bolanya bersama Tokyo Verdy pada 2019. Selama dua tahun membela klub J2 tersebut, ia melakoni 41 penampilan dan mengemas tiga gol.
Pemain dengan postur 173 cm ini kemudian menjadi milik Tokushima Vortis pada 2021. Ia 23 kali bermain di J1 League dan lima lainnya di Piala Liga Jepang.
Penampilan impresif Joel Chima Fujita membuat Yokohama F. Marinos kepincut dan meminangnya untuk dijadikan andalan di Meiji Yasuda J1 League musim depan.
Yokohama F. Marinos baru saja kehilangan pemain asal Thailand, Theerathon Bunmathan, yang memutuskan hengkang ke Buriram United.
Namun tak butuh waktu lama bagi Yokohama F. Marino mendapatkan pengganti Theerathon.
Yokohama F. Marinos secara resmi memboyong bek Kashima Antlers, Katsuya Nagato.
Barcelona Akan Lebih Hati-hati dalam Menangani Operasi Transfer Edinson Cavani https://t.co/OVp5arSTkn— SKOR.id (@skorindonesia) December 20, 2021
Berita J.League Lainnya:
Setelah Kyogo Furuhashi, Celtic FC Incar 3 Pemain Lagi dari J.League