- Valorant Challengers SEA Playoff telah selesai digelar.
- Kepastian tersebut didapat setelah X10 Esports berhasil meraih gelar juara Valorant Challengers SEA Playoff pada Minggu (2/5/2021).
- Atas hasil tersebut, (X10 Esports/FULL SENSE) membawa pulang hadiah 15 ribu dolar AS sekitar Rp216 juta dan tiket ke kejuaraan dunia, Valorant Masters Reykjavik.
SKOR.id - X10 Esports berhasil merebut gelar juara Valorant Challengers SEA Playoff dari tangan FULL SENSE.
Tim asal Thailand, X10 Esports, berhasil menjuarai gelaran Valroant Challengers SEA Playoff.
Gelar juara tersebut diamankan X10 Esports usai mengalahkan sesama tim Thailand, FULL SENSE, di laga pamungkas, Minggu (2/5/2021).
X10 berhasil merebut gelar juara usai menumbangkan FULL SENSE dengan skor 3-1.
Patiphan cs berhasil memulai laga pamungkas dengan cukup baik setelah menumbangkan FULL SENSE dengan skor 13-6 di map Ascent.
Momentum kemenangan X10 Esports tersebut berhasil dibawa ke game kedua dengan menumbangkan FULL SENSE dengan skor 13-10 di map Icebox.
Tertinggal 0-2, tentu FULL SENSE tak ingin begitu saja merelakan gelar juara.
Apalagi game ketiga menjadi kesempatan terakhir JohnOlsen dkk untuk bisa menjegal X10 Esports.
Hasilnya, FULL SENSE benar-benar mengamuk dan memberikan perlawanan sangat sengit kepada X10 Esports.
Alhasil game ketiga harus diselesaikan melalui overtime yang akhirnya berakhir dengan skor 15-13 untuk kemenangan FULL SENSE.
✅ Qualified: SEA's X10 Esports defeat Full Sense 3-1 to book a trip to Iceland! #VCT pic.twitter.com/ccs6ySzdjm— Valorant News (@ValorantUpdates) May 2, 2021
Momentum kemenangannya tercuri, X10 Esports tak mau lagi memberikan kesempatan bagi FULL SENSE yang ingin membawa laga ke game kelima.
Hal itu membuat X10 Esports tampil lebih disiplin dari sebelumnya dan berhasil mengamankan gelar juara dengan skor 13-9 di game keempat.
Skor 3-1 atas FULL SENSE menjadi bukti kekuatan X10 Esports untuk meraih gelar juara.
Dengan gelar juara tersebut, X10 Esports juga mengamankan hadiah sebesar 15 ribu dolar AS sekitar Rp216 juta.
Tak hanya itu, X10 Esports juga akan menjadi wakil Asia Tenggara untuk berlaga di kejuaraan dunia Valorant, Valorant Masters Reykjavik.
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Hasil Playoff MPL ID Season 7 Hari Ketiga: EVOS Legends Tantang BTR Alpha di Final https://t.co/5r3IRwnWPl— SKOR Indonesia (@skorindonesia) May 2, 2021
Berita Valorant lainnya:
Beastcoast Resmi Lepas Seluruh Pemain Divisi Valorant
Hasil Valorant Challengers SEA Playoff Hari Kedua: Wakil Indonesia Tersingkir