- Gelandang belia Barcelona, Pedri mendapatkan panggilan pertamanya ke timnas Spanyol.
- Spanyol akan melakoni tiga laga kualifikasi Piala Dunia.
- Selain Pedri, ada younster Sevilla yang juga mendapatkan tempat.
SKOR.id - Penampilan apik Pedri musim ini di Barcelona membuahkan panggilan pertamanya ke Timnas Spanyol.
Pelatih Spanyol, Luis Enrique secara resmi telah mengumumkan skuad teranyar timnya pada Senin (15/3/2021)
Spanyol akan melakoni tiga laga kualifikasi Piala Dunia melawan Yunani, Georgio, dan Kosova di bulan ini.
Dalam daftar tersebut ada nama Pedri, wonderkid Barcelona. Ini jadi panggilan perdananya ke skuad senior Spanyol setelah rutin membela U-17 hingga 21.
Pedri memang tampil menawan musim ini bersama Blaugrana dan mendapat kepercayaan penuh dari pelatih Ronald Koeman.
Total ada 40 pertandingan dikoleksi pemain 18 tahun itu di semua ajang musim ini, dengan mencetak tiga gol dan lima assist dari 2.693 menit main.
Selain Pedri, pemain muda Sevilla yang juga menarik banyak perhatian dan kini dipinjamkan ke Eibar, Bryan Gil, juga masuk skuad La Roja.
Dua muka baru, kiper Brighton, Robert Sanchez dan bek Manchester City yang dipinjamkan ke Sporting CP, Pedro Porro pun dipanggil Luis Enrique.
Kehadiran Sanchez memperkuat posisi pemain Man City, setelah sebelumnya ada Ferran Torres, Rodri, dan Eric Garcia di La Roja.
Sementara pemain lain yang merumput di Liga Inggris, David De Gea (Manchester United), Thiago Alcantara (Liverpool), dan Diego Llorente (Leeds United) juga ada dalam daftar.
Meski ada beberapa wajah baru namun, beberapa nama seperti Sergio Ramos, Rodri, Marcos Llorente, dan Gerard Moreno diyakini masih akan menjadi pilihan di starting XI Spanyol.
Daftar Pemain di Skuat Terbaru Timnas Spanyol
Kiper: David De Gea, Robert Sanchez, Unai Simon
Bek: Pedro Porro, Eric Garcia, Sergio Ramos, Diego Llorente, Inigo Martinez, Jordi Alba, Joye Gaya
Gelandang: Sergio Busquets, Rodri, Thiago Alcantara, Pedri, Marcos Llorente, Sergio Canales, Koke, Fabian Ruiz
Penyerang: Gerard Moreno, Ferran Torres, Mikel Oyarzabal, Alvaro Morata, Bryan Gil, Dani Olmo
Ikuti juga Instagram, Facebook, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Berita Spanyol lainnya:
Pelatih Barcelona: Perebutan Gelar Liga Spanyol akan Berlangsung hingga Pekan Terakhir
Top Skor Liga Spanyol: Luis Suarez dan Lionel Messi Bersaing Ketat