- Pemain timnas Pelajar U-18, Chris Robert Rumbiak, telah mengikuti seleksi Barito Putera selama sepekan.
- Pemain berusia 19 tahun itu bertekad mencuri perhatian pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman.
- Pemain sayap itu juga tak gentar menghadapi persaingan ketat bersama pemain Barito Putera lainnya.
SKOR.id - Eks-pemain muda timnas Pelajar Indonesia U-18, Chris Robert Rumbiak, bertekad mencuri perhatian pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman.
Selama sepekan terakhir, Obet, sapaan akrabnya, telah bergabung dalam sesi latihan Barito Putera yang digelar di Daerah Istimewa Yogyakarta.
Meski berstatus pemain seleksi, pemuda asal Papua itu tak gentar dengan persaingan di dlam tim berjulukan Laskar Antasari tersebut.
Apalagi, Obet memiliki modal berharga saat tampil dalam ajang Asian School Football Championship U-18 di Balikpapan pada tahun lalu.
"Pekan ini masih trial, saya harus bisa meyakinkan coach Djadjang. Persaingan pasti ada, tapi saya tidak takut," kata Robert pada Minggu (13/9/2020).
Bagi Obet, mendapat kesempatan mengikuti seleksi bersama klub kontestan Liga 1 2020 adalah sebuah pengalaman baru dan harus dimaksimalkan.
"Puji Tuhan, saya sangat senang karena dari sekian banyak teman-teman di Papua, saya bisa terpilih dan mendapat tawaran dari klub Liga 1," katanya.
"Ini pengalaman pertama mendapat panggilan trial di klub. Sebelumnya, saya bermain di timnas Pelajar, dan langsung dipanggil ke Barito Putera," ia menambahkan.
Obet mengaku sempat merasa canggung ketika pertama kali mengikuti latihan yang dipimpin oleh Djadjang Nurdjaman itu.
Namun, sambutan hangat para pemain Barito Putera lainnya membantu Obet beradaptasi dengan baik. Karenanya ia bertekad memberi hasil terbaik.
"Saat pertama kali bergabung, saya merasa gugup dan masih malu-malu," kata pemain berusia 19 tahun tersebut.
"Namun, setelah satu-dua hari sudah mulai terbiasa. Sambutan teman-teman di Barito sangat baik," Chris Robert Rumbiak menambahkan.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia.
Baca Berita Barito Putera lainnya:
Komitmen Orbitkan Pemain Muda, Barito Putera Bisa Panen Manfaat