- Witan Sulaeman akan bela klub Liga Serbia, FK Radnik Surdulica.
- Pemain binaan SKO Ragunan itu dikontrak dengan durasi 3,5 tahun.
- Ini jadi kesempatan emas Witan Sualeman sebelum tampil di Piala Dunia.
SKOR.id - Satu lagi pemain muda Indonesia berkarrier di Eropa. Pemain yang dimaksud adalah pemain timnas Indonesia U-22, Witan Sulaeman.
Pemuda berusia 19 tahun tersebut akan bela klub Serbia, FK Radnik Surdulica. Rencananya, Witan Sulaeman akan bertolak ke Eropa pada Selasa (11/2/2020) malam.
Kepergian ke Serbia itu terungkap setelah Dusan Bogdanovic, agen Witan Sulaeman, bertemu Menpora Zainudin Amali, di kantor Kemenpora, Senin (10/2/2020).
"Selamat, ini membuktikan talenta sepak bola Indonesia juga bisa bersaing di Eropa. Pesan saya cuma satu, jangan mudah ingat kampung halaman," kata Zainudin Amali.
"Saya kira ini satu hal yang positif dan membanggakan buat kita, bahwa pemain kita bermaim di Eropa. Ini impian semua pemain sepak bola bisa bermain di Eropa," ia menambahkan.
Baca Juga: Persib Tak Akan Lepas Febri Hariyadi ke Timnas Indonesia
Zainuddin Amali berpesan agar Witan fokus berlatih. Bila bisa mengembangkan bakat dan karier, tampil di Piala Dunia U-20 2021 tetap jadi jaminan.
"Tetap fokus untuk Piala Dunia U-20 2021, sehingga harus profesional di sana, jaga kondisinya jangan sampai tidak bisa main di piala dunia," kata Zainuddin.
Dusan Bogdanovic menambahkan, Witan dikontrak dengan durasi 3,5 tahun. Kontrak itu bisa berlanjut sewaktu-waktu jika ada perkembangan positif.
"Sebenernya saya kerja untuk proyek Witan ini satu tahun lebih dengan pak Isnanta dan semua mendukung, sama seperti saat saya promosikan Egy (Maulana)," kata Dusan.
Baca Juga: Peresmian Stadion Manahan Diramaikan Uji Coba Timnas U-19
Dapat kesempatan emas, Witan berjanji tak akan menyia-nyiakan hal tersebut. Ia pun berterima kasih atas kontribusi semua pihak akan langkahnya.
"Pertama saya berterima kasih kepada bapak menteri Zaenudin Amali, yang telah memberikan saya masukan dan memberi saya suport," kata Witan.
"Ini adalah salah satu impian saya bermain di Eropa dan saya ingin menjadi pemain yang bisa membawa Indonesia di Piala Dunia U-20," pemain binaan Ragunan ini menambahkan.