- Kompetisi Liga 1 2020 yang diliburkan membuat Bayu Nugroho pilih pulang ke kampungnya.
- Bayu Nugroho mengatakan pada Ramadan tahun ini ia tak banyak melakukan aktivitas.
- Bayu lebih banyak aktivitas di rumah sambil latihan online bersama tim.
SKOR.id - Pemain sayap Persebaya Surabaya, Bayu Nugroho, banyak beristirahat di rumah pada Ramdan tahun ini.
Di tengah libur kompetisi Liga 1 saat ini, winger Persebaya Bayu Nugroho memilih untuk pulang ke Jawa Tengah.
Meski berada di rumah, Bayu mengaku tetap rutin latihan untuk menjaga kondisi tubuh.
Berita Persebaya Lainnya: Kapten Muda Persebaya Akhirnya Nikmati Ikan Cupang Saat Ikuti Anjuran Pemerintah
Selain itu dia juga rutin ikut latihan online bersama yang digelar tiga kali dalam satu minggu oleh tim pelatih Persebaya.
Untuk latihan kolektif, tim besutan Aji Santoso itu sudah melakukan latihan secara online sejak pekan lalu karena sudah satu bulan lebih ini tim diliburkan dari latihan bersama.
"Kalau saya melihat ini ya mungkin bagus untuk mengobati sedikit kangen lagi sama teman-teman satu tim di bulan puasa ini," kata Bayu mengomentari program latihan online.
Selama bulan puasa ini Bayu mengaku tak banyak melakukan aktivitas. Dia lebih banyak beristirahat ketika di rumah.
Ditanya soal menu makanan, Bayu mengaku tak ada yang berubah.
"Kalau saat sahur tidak ada yang berubah, makan tetap sama. Mungkin jumlah istirahat yang lebih banyak," tuturnya.
Berita Persebaya Lainnya: Selama Ramadan, Dua Pemain Muda Persebaya Jadi Pedagang
Meski demikian Bayu mengaku tetap memiliki kesan tersendiri di tengah libur kompetisi saat ini. Karena pada libur biasanya tak banyak yang dipikirkan selain liburan.
"Ini merupakan kali pertama tim berlatih online di bulan Ramadan," imbuhnya.