- Keputusan penghentian Liga 1 2020 disayangkan oleh winger nyentrik Bali United, Fahmi Al-Ayyubi.
- Tapi, Fahmi Al-Ayyubi pasrah terkait penghentian Liga 1 2020 demi kebaikan masyarakat luas.
- Selama libur Fahmi Al-Ayyubi menjaga kondisi dengan latihan sederhana di rumahnya di Pasuruan.
SKOR.id - Setiap pemain punya tanggapannya masing-masing terkait pemberhentian Liga 1 2020 karena force majeure yang saat ini sedang terjadi.
Bagi winger nyentrik Bali United, Fahmi Al-Ayyubi, dirinya cukup menyayangkan terjadinya penghentian liga.
"Kalau menurut saya, sebenarnya sayang dengan penghentian ini," kata pemain yang warna rambutnya dicat putih keemasan tersebut.
"Tapi ya apa boleh buat. Ini juga untuk kebaikan bersama dan kami semua bisa tetap sehat-sehat saja," Fahmi menambahkan.
Lebih lanjut, menurutnya pertandingan yang sudah terjadwal sebelumnya mungkin masih bisa dipikirkan belakangan karena kondisi saat ini.
Baca Juga: Fahmi Al Ayyubi Punya Alasan Filosofis soal Warna Rambut
Kompetisi memang harus dihentikan akibat pandemi virus corona yang kian meluas dan makin banyak korban berjatuhan, termasuk di Indonesia.
Sesuai Surat Keputusan PSSI bernomor SKEP/48/III/2020, Liga 1 dan Liga 2 2020 pada Maret, April, Mei dan Juni 2020 ditunda.
Klub pun akhirnya meliburkan aktivitasnya, tanpa terkecuali yang dirasakan Fahmi bersama Serdadu Tridatu, julukan Bali United.
Kendati para pemain diizinkan mudik, tim kepelatihan tetap memberikan program latihan selama libur kurang lebih dua bulan.
"Disuruh jaga kondisi saja sama pelatih. Tapi tidak harus memberikan video atau foto latihan ke pelatih," ucap Fahmi.
Winger berusia 24 tahun ini kini sudah berada di kampung halamannya, Pasuruan, Jawa Timur, dan lebih banyak menghabiskan waktu di rumah.
“Yang penting tetap jaga kondisi agar bisa terjaga dengan baik. Saya juga tidak kemana-mana dalam dua minggu ini," katanya.
"Saya olahraga hanya di rumah. Latihan seperti biasa tapi dalam situasi yang sederhana. Memanfaatkan benda-benda di sekitar," Fahmi mengakhiri.
Baca Juga: Dua Pilar Bali United Ikut Bantu Perang Melawan Corona
Sejauh musim ini eks-pemain Persela Lamongan ini telah bermain empat laga yang terbagi rata, dua di Liga 1 2020 dan Piala AFC 2020.
Sudah ada 183 menit main yang dijalani, 85 di Piala AFC 2020 dan 98 menit pada Liga 1 2020, namun belum satupun gol dan assist dicatatkannya.