- Widodo Cahyono Putro menilai empat pemain asing Persita Tangerang berkembang pesat di tim.
- Empat pemain asing Persita Tangerang itu pandai berbaur dengan pemain lokal.
- Mantan pelatih Bali United itu yakin timnya sudah siap berlaga di Liga 1 2020.
SKOR.id – Pelatih Persita Tangerang, Widodo Cahyono Putro mengaku puas dengan adaptasi empat pemain asingnya.
Mereka adalah Mateo Bustos, Eldar Hasanovic, Yevhen Budnik, dan Tamirlan Kozubaev.
Widodo Cahyono Putro menilai keempat pemain itu siap dimainkan di Liga 1 2020 yang akan berlangsung pada 29 Februari nanti.
Baca Juga: Prediksi Pertandingan Liga Spanyol, Levante vs Real Madrid
Mantan pelatih Bali United itu mengatakan setelah berkumpul dan berlatih selama hampir dua bulan empat pemain asingnya telah paham filosofi tim.
Tak hanya itu, mereka juga cepat berbaur dengan pemain lokal. Hal itu memudahkan setiap pemain berinteraksi di lapangan.
"Saya senang dengan empat pemain baru tersebut, mereka bisa membaur dengan pemain. Kalau taktikal bisalah, ada naik turunnya, tapi kuncinya adalah mereka bisa terima dan menerima,” ujar Widodo.
"Kedekatan (antarpemain) ini yang mempermudah dan itu yang diperlukan buat pemain baru," katanya.
Tak hanya empat pemain asing, Widodo menjelaskan kondisi tim terus memperlihatkan peningkatan kekompakan.
Kondisi ini semakin membaik pascamenjalani pemusatan latihan di Yogyakarta. Persita semakin siap melakoni Liga 1 2020.
Baca Juga: Pelatih Barcelona Puji 2 Kualitas Martin Braithwaite
"Kebersamaan semua pemain sangat bagus, sudah saling tahu karakter permainan. TC kemarin makin mempererat hubungan di luar lapangan, jadinya semakin akrab," ujar Widodo.
"Chemistry dalam permainan pun telah kami jelaskan, kapan saatnya delay dan kombinasi cara mainnya seperti yang kami lakukan di Liga 2 kemarin. Semua itu kami sampaikan ke pemain baru,” katanya.