- Eks Manchester United, Wayne Rooney, sebut gelandang Paul Pogba sebagai pemain terbaik di Euro 2020 sebelum Prancis tersingkir.
- Wayne Rooney kecewa timnas Prancis harus tersingkir lebih awal di Piala Eropa 2020.
- Wayne Rooney menilai Paul Pogba tampil lebih baik di Prancis daripada di Manchester United.
SKOR.id - Legenda Manchester United, Wayne Rooney, menilai gelandang Paul Poba sebagai pemain terbaik di Euro 2020 sebelum Prancis tersingkir.
Perjuangan Paul Pogba bersama timnas Prancis harus terhenti di 16 besar Piala Eropa 2020 karena kalah dari Swiss dalam adu penalti.
Wayne Rooney menyebut Paul Pogba memiliki peran penting di lini tengah Les Blues untuk menyuplai bola ke Karim Benzema dan Kylian Mbappe.
Baca Juga: Piala Eropa 2020: Jadwal, Hasil, Klasemen, Profil Tim dan Stadion Lengkap
Rooney kecewa saat Prancis harus tersingkir lebih awal di gelaran Euro tahun ini. Padahal mereka menjadi salah satu favorit juara.
"Seperti banyak penilaian, saya membayangkan Prancis tim yang memiliki peluang juara tapi sebagai tim mereka mengecewakan," kata mantan kapten timnas Inggris tersebut.
"Itu sangat memalukan bagi Paul Pogba. Dia telah menjadi pemain terbaik turnamen sampai mereka tersingkir. Umpan yang dia mainkan untuk Karim Benzema dan Kylian Mbappe luar biasa."
Pogba menjadi jendral lapangan tengah tim asuhan Didier Deschamps bersama N'Golo Kante di turnamen ini.
Rooney juga menilai Pogba tampil lebih baik daripada di Manchester United. Pemain 28 tahun tersebut dinilai bermain lebih tepat di posisi yang lebih dalam.
"itu membantunya dengan memiliki N'Golo Kante sebagai mitra lini tengahnya, tetapi saya pikir alasan terbesar penampilan Paul yang bagus adalah posisinya."
"Dia bermain lebih dalam dari yang biasa kita lihat untuk Manchester United dan ini berarti dia mampu mengambil bola di area lapangan di mana dia punya waktu dan ruang untuk mengontrol lapangan."
Paul Pogba selalu bermain selama Prancis berlaga di Euro 2020. Dirinya sukses mencatatkan satu gol dan satu assist dari empat laga.
Ikuti juga Instagram, Facebook, YouTube, dan Twitter dari Skor Indonesia
Video: Kala 4 Pemain Timnas Spanyol Beradu Pengetahuan Soal Fernando Alonso https://t.co/kd9xink3A9— SKOR.id (@skorindonesia) July 4, 2021
Berita Piala Eropa lainnya:
Inggris dan Denmark Pernah Sekali Bertemu di Piala Eropa, saat Tim Dinamit Jadi Juara
Jadwal Semifinal Piala Eropa 2020: Italia vs Spanyol, Inggris vs Denmark